Tak Raih Restu, Aqua Stop Go Private

Danone Aqua terima penghargaan dari Pemda Jawa Barat
Sumber :

VIVAnews - PT Aqua Golden Mississippi Tbk (AQUA) memastikan tidak akan meneruskan niat menjadi perusahaan tertutup (go private) bila tidak mendapat restu pemegang saham minoitas dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang akan digelar 22 September 2010.

"Kalau tetap ada penolakan, tidak akan ada lagi aksi korporasi. Ini upaya terakhir dan maksimal yang bisa ditawarkan kepada pemegang saham," ujar Direktur Utama Aqua Parmaningsih Adinegoro dalam keterangan yang diterima VIVAnews di Jakarta, Minggu 19 September 2010.

AQUA berencana menggelar pewaran tender (tender offer) atas seluruh saham publik perseroan. Aksi korporasi tersebut dilakukan dalam rangka memenuhi rencana perseroan untuk menghapus pencatatan sahamnya (delisting) di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Sebenarnya rencana go private sudah dilakukan sejak 2001. Hingga 2010, RUPSLB untuk meminta persetujuan pemegang saham minoritas telah digelar beberapa kali. Hanya saja, sejumlah pemegang saham minoritas selalu menolak rencana tersebut dengan beberapa alasan, terutama mengenai harga yang ditawarkan.

Meski sempat tertunda beberapa tahun, akhirnya perseroan berhasil mendapat izin Bapepam-LK. Perseroan pun akan menggelar RUPS pada 22 September 2010 untuk meminta persetujuan pemegang saham. (hs)

Putri Isnari DA 4 Lamaran, Gepokan Uang Panai Rp2 Miliar Jadi Sorotan
Kendaraan terjebak banjir di jalanan utama Dubai, Uni Emirat Arab (UAE), 17/4

Hujan Lebat di Dubai, Benarkah karena Perubahan Iklim atau Modifikasi Cuaca?

Kota gurun Dubai diguyur hujan setinggi 25 cm (10 inci) hanya dalam waktu 24 jam. Ini sebenarnya adalah jumlah hujan yang biasanya turun dalam waktu hampir dua tahun.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024