Jual Pertalite, Pertamina Diminta Tak Kurangi Kuota Premium

BBM Pertalite di SPBU Abdul Muis Jakarta.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
PMA Tak Merata Akibat Kurang Listrik
- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) meminta PT Pertamina tidak mengurangi jatah penyaluran Premium karena bahan bakar minyak (BBM) jenis baru, Pertalite, sudah mulai dipasarkan hari ini. 

Strategi Menteri Arcandra Targetkan PLTP 7.000 MW
Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM, I. G. N. Wiraatmadja Pudja juga meminta Pertamina terus mensosialisasikan Pertalite Ron 90 kepada konsumen. Agar kelebihan bensin hijau ini ketimbang Premium diketahui masyarakat.

Wapres: Elektrifikasi RI Terendah di ASEAN
"Kami berpesan kepada Pertamina, dengan adanya produk ini, harap terus disosialisasikan. Produk ini lebih bersih terhadap lingkungan," kata dia saat peluncuran uji pasar produk Pertalite di SPBU Abdul Muis, Jakarta, Jumat, 24 Juli 2015. 

Selain itu menurutnya, selama uji pasar Pertamina juga harus terus mengevaluasi penggunaan BBM baru ini. Sehingga tidak ada masyarakat yang dirugikan. 

"Jangan kurangi kuota Premium dengan adanya produk ini. Dari sisi keamanan, harus dijaga juga keselamatannya," kata dia.

Seperti yang diketahui, Pertalite resmi dipasarkan untuk uji publik. Untuk tahap awal, Pertamina menyediakan 5.000 liter di setiap SPBU, harganya pun Rp8.400 per liter dalam rangka promosi. 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya