Perumnas Siap Jadi Penyedia Utama Perumahan

Banyak pemilik rumah, justru memberi tanda rumah sedang ditinggal mudik.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Zahrul Darmawan
VIVA.co.id
Pentingnya Investasi Properti Sejak Muda, Ini Alasannya
- Direktur Utama Perum Perumnas, Himawan Arief Sugoto, menegaskan Perusahaan Umum Pembangunan Perumahan Nasional (Perum Perumnas) akan menjadi penyedia utama perumahan rakyat di Indonesia.

Hindari Hal Ini Ketika Beli Rumah Pertama Kali

Hal ini telah dibahas dalam Rencana Perubahan Peraturan Pemerintah No. 15 Tahun 2004 beberapa waktu lalu. Ia mengatakan penyusunan RPP Perumnas sudah berjalan sejak beberapa tahun yang lalu dan hingga kini masih terus berjalan.
Beli Rumah Impian Meski Penghasilan Terbatas


Menurut Himawan, dalam rencana perubahan rancangan peraturan pemerintah (RPP) No. 15 tahun 2004 tentang Perumnas ini menegaskan peran perumnas sebagai National Housing & Urban Development Corporation.


"Peran Perumnas nantinya akan didorong menjadi penyedia utama perumahan rakyat yang meliputi fungsi perencanaan, pembangunan berkelanjutan, pengelolaan, beserta monitor, dan evaluasinya, Pemerintah memberikan penugasan kepada Perumnas yang mungkin sulit dilakukan oleh pengembang lainnya," kata Himawan di kantor Perumnas, Senin 27 Juli 2015.


Dijelaskan Himawan, bentuk dukungan pemerintah nantinya adalah seperti
Public Service Obligation
(PSO), Penyertaan Modal Negara (PMN) dan
softloan
. "Serta perizinan dan
landbanking
tentunya akan mendukung proses percepatan pembangunan," kata Himawan.


Sedangkan dengan proses revitalisasi Perumnas ini, berbagai kebijakan Pemerintah dalam bidang penyediaan dan pengembangan hunian rakyat dapat berjalan lebih cepat dan terstruktur. "khususnya dalam mendukung program pembangunan sejuta rumah," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya