Wali Kota Semarang Senang Dibantu Pokemon Go

Pokemon Go
Sumber :

VIVA.co.id – Demam game Pokemon Go yang melanda di seluruh dunia juga mewabah di Kota Semarang, Jawa Tengah. Warga kota berjuluk lumpia ini bahkan sudah banyak memanfaatkan lokasi-lokasi penting kota untuk bermain game yang mencari aneka jenis Pokemon melalui lokasi Gym dan Pokestop tersebut.

Ganjar Pranowo Ingin Ada LRT Solo-Yogyakarta

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, mengatakan fenomena Pokemon Go secara tidak langsung juga membantu promosi wilayahnya.

"Memang taman-taman serta tempat wisata di Semarang sekarang banyak jadi Pokestop dan Gym. Maka orang yang tadinya jarang ke sana jadi datang, ini menarik," kata Hendrar di Semarang, Selasa, 19 Juli 2016.

Ada Keberatan Takmir Masjid Agung, Prabowo Tetap Akan ke Semarang

Beberapa titik wisata di Semarang, seperti Kota Lama tepatnya di Gereja Blenduk, Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT), lokasi mal di tengah kota, kawasan patung Tugu Muda, jalan Pahlawan serta kawasan Simpang Lima banyak disambangi oleh para gamers pemburu Pokemon.

Tak hanya itu, di kawasan kompleks Balai Kota Semarang, tepatnya di patung Mr Moh Ihsan juga menjadi lokasi Pokestop yang banyak diburu warga. Fenomena di beberapa gedung pemerintah ini bahkan kerap menjadi ajang berlatih dan bertarung dalam game asal Jepang tersebut.

Terduga Pelaku Pembakaran Mobil di Jateng Terekam CCTV

Selain bermain game, warga juga bisa memanfaatkan fasilitas jaringan internet nirkabel atau wifi gratis di kawasan ini.

"Jadi silakan datang ke Balai Kota, koneksi internet juga gratis melalui wifi Pusat Informasi Publik (PIP). Warga juga bisa manfaatkan wifi gratis di beberapa titik taman kota," beber Politisi PDI Perjuangan itu.

Selama ini, kota Semarang yang telah dinobatkan menjadi kota pintar (smart city) memang telah menyediakan Wifi gratis di sejumlah taman. Tercatat ada 23 lokasi yang telah difasilitasi wifi gratis. Lokasi itu diantaranya; kawasan taman Tugu Muda, Taman KB, Taman Songosari, Sompok Semarang Selatan, Taman Abdulrahman Saleh, Taman Gajahmungkur dan sejumlah lokasi lain.
 

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya