Mau Jual Emas Hari Ini? Cek Pergerakan Harganya

Emas Antam.
Sumber :
  • ANTARA/Puspa Perwitasari

VIVA.co.id – Emas diperdagangkan stabil pada pembukaan pasar komoditas pagi ini. Investor menunggu kebijakan Amerika Serikat, merespons data ketenagakerjaan non pertanian yang baru dirilis akhir pekan lalu. 

Israel Tembakkan Rudal ke Iran, Harga Emas dan Minyak Mentah Terbang

Dilansir dari Reuters, Rabu, 30 Agustus 2016, berkurangnya pengangguran di AS menandakan adanya perbaikan ekonomi di negara tersebut. Hal itu membuka kemungkinan Bank Sentral AS (The Fed) untuk menaikkan suku bunga acuannya. 

Harga emas di pasar spot Internasional dibanderol US$1.323 per ons. Emas berjangka AS dibanderol US$1.327 per ons. 

Harga Emas Global dan Antam Terus Tembus Rekor Tertinggi saat Konflik di Timur Tengah Memanas

Sebelumnya, Gubernur Federal Reserve, Janet Yalen, pada Jumat pekan lalu mengatakan, perbaikan pasar tenaga kerja di AS memperkuat harapan perbaikan pertumbuhan perekonomian di AS. Hal tersebut memberi ruang untuk pengetatan moneter di negara tersebut. 

Emas domestik 

Harga Emas Hari Ini 18 April 2024: Antam Tembus Rekor Termahal, Global Naik

Sementara itu di dalam negeri, harga emas di PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini dijual lebih tinggi dibanding kemarin.

Berdasarkan data Unit Bisnis Antam, untuk pembelian di kantor Pulogadung, harga emas naik Rp1.000 dari Rp606 ribu per gram menjadi Rp607 ribu per gram.  
 
Sedangkan harga emas untuk pembelian kembali, atau tetap dibanderol Rp557 ribu per gram. Naik Rp 2.000 per gram

Berikut ini, harga emas berdasarkan ukuran. Emas lima gram Rp2,89 juta, 10 gram Rp5,73 juta, 25 gram Rp14,25 juta, 50 gram Rp28,45 juta. Kemudian, emas 100 gram dibanderol Rp56,8 juta, 250 gram Rp142 juta, dan emas 500 gram dibanderol Rp283,8 juta.

Sedangkan, harga emas edisi batik 10 dan 20 gram dibanderol masing-masing Rp6,18 juta dan Rp11,96 juta. Sedangkan, emas edisi idul Fitri untuk ukuran satu ,dua dan lima gram dibanderol masing-masing, Rp682 ribu, Rp1,24 juta dan Rp2,96 juta. 
 
Untuk transaksi pembelian emas langsung di kantor Antam Pulogadung, setiap harinya dibatasi 150 antrean. Hari ini, untuk ukuran emas 10,50, 100, 250 dan 500 gram tidak tersedia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya