Darmin: Generasi Milenial Sulit Miliki Rumah di Kota

Pemerintah Diminta Beri Kemudahan Izin Investasi
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id – Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution merasa khawatir para generasi milenial, atau generasi tahun kelahiran 80-90an sulit untuk memiliki rumah dalam beberapa tahun mendatang.

Profil Andi Jerni, Atlet Karate yang Sentil Balik Omongan Megawati Soal Sumbangsih Generasi Milenial

"Dalam waktu beberapa tahun, generasi milenial tidak ada yang bisa memiliki rumah di dalam kota," ujarnya, saat ditemui di gedung Patkati Center Jakarta, Rabu 8 Februari 2017.

Menurutnya, meskipun gaji, atau pendapatan masyarakat naik per tahunnya, tetapi tetap saja tidak mampu mengejar kenaikan harga properti, khususnya harga pembakuan rumah.

Viral Lagi Video Megawati Remehkan Sumbangsih Generasi Milenial pada Negara, Disentil Atlet Karate

"Lima tahun belakangan, gaji paling naiknya 10 persen per tahun, harga tanah naik 15 persen per tahun." tuturnya.

Hal ini, merupakan isu ketimpangan yang perlu menjadi perhatian pemerintah. Darmin meyakini, dengan semakin besar angka ketimpangan sosial di masyarakat, maka Indonesia tidak akan lolos dari jebakan penghasilan menengah.

Resmikan Platform AI Buatan PRIDE, TKN Ingin Gaet Banyak Suara Milenial di Pilpres 2024

Darmin menuturkan, pemerintah harus berani mengambil langkah inisiatif untuk mengatasi hal ini, seperti misalnya memiliki land bank, atau bank tanah.

"Sebetulnya, tanah pemerintah itu banyak, namun ya itu biasa, ada yang enggak keurus dan akhirnya dinakalin dan akhirnya bobol," tuturnya. (asp)

Prabowo dan Gibran

Komunitas Orang Papua di Yogyakarta Dukung Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

Komunitas Papua di Yogyakarta menyatakan dukungan kepada Prabowo-Gibran karena paslon ini memiliki visi misi meneruskan program presiden Joko Widodo, Hal ini diungkapkan

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2024