Solusi Guardians Untuk Pembenci Royal Wedding

Pangeran William & Kate Middleton
Sumber :
  • Showbizspy.Com

VIVAnews - Pernikahan Pangeran William dengan Kate Middleton sering dianggap sebagai peristiwa bersejarah di abad 21. Sebagai pewaris tahta kerajaan Inggris, yang merupakan kerajaan terbesar di dunia, pernikahan William dan Kate sering dianggap sebagai dongeng modern di era digital.

Royal Wedding tak ayal menjadi sorotan berbagai media, terutama media di Inggris. Namun, media Inggris The Guardian, rupanya paham bahwa tidak semua orang terjebak dalam euforia pernikahan keluarga kerajaan.

Karena itu, dalam situsnya, www.guardian.co.uk, The Guardian pun 'memisahkan' berita tentang Royal Wedding dalam sebuah tempat khusus.

Untuk pembacanya yang menentang monarki, The Guardian dalam situsnya mempersilakan mereka 'menyembunyikan' berita tentang Royal Wedding. Dengan petunjuk "Republicans click here", maka setelah mengklik itu, segala berita tentang Royal Wedding akan 'hilang' dari situs Guardian.

Namun, untuk pembacanya yang cinta dengan keluarga kerajaan, maka The Guardian memiliki info lengkap tentang Royal Wedding. Jika Anda tidak menemukan berita tentang Royal Wedding, maka carilah petunjuk "Royalists click here". Setelah mengklik itu, seluruh berita tentang Royal Wedding akan 'terhidang' secara lengkap.

Bahkan dalam liputan Royal Wedding, situs The Guardian menyediakan info peta udara yang memperlihatkan rute William-Kate dari Clarence House hingga Westminster Abbey. Secara informatif, rute ini juga memberikan petunjuk jalan mana saja yang diblokir di sekitar lokasi pernikahan.

Dengan mengklik Westminster Abbey, pembaca pun dapat memiliki gambaran lengkap tentang lokasi pasangan dongeng William-Kate ini mengikrarkan janji sucinya.

Sebagai salah satu media besar Inggris, The Guardian memiliki reputasi dibaca oleh kalangan menengah ke atas di Inggris. Berdasarkan survey, sebagian besar pembaca The Guardian memiliki paham politik pendukung Partai Buruh.

Kolumnis Guardian, Jackie Ashley, pernah menulis bahwa redaktur dan kontributor di Guardian adalah, "liberalis kanan-moderat, Blairites atau pendukung (Tony) Blair, Brownites atau pendukung  (Gordon) Brown, pendukung partai Buruh, dan lainnya."

Sedangkan, menurut Ashley, kebijakan Guardian adalah, "jelas kiri-moderat dan progresif." Hmm.. Tampak wajar jika The Guardian menyediakan 'tempat' bagi pembacanya yang tidak suka dengan pemberitaan Royal Wedding secara berlebihan. (eh)

Hasil Liga Champions: Comeback PSG dan Borussia Dortmund, Barcelona dan Atletico Madrid Nangis Darah
Zara, anak Ridwan Kamil.

Setelah Lepas Hijab, Putri Ridwan Kamil Tegaskan Tak akan Kenakan Pakaian Terbuka

Meskipun masih ada yang mengkritiknya, banyak juga yang merasa lega karena putri Ridwan Kamil dan Atalia Praratya ini tidak memiliki niat untuk berpenampilan terbuka.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024