Jaksa Polandia Tembak Diri Saat Jumpa Pers

Polisi Polandia berjaga di depan kantor kejaksaan Kota Poznan
Sumber :
  • REUTERS/Lukasz Cynalewski/Agencja Gazeta

VIVAnews – Seorang jaksa pengadilan militer Polandia tertangkap kamera menembak dirinya sendiri saat jeda konferensi pers tentang kecelakaan pesawat yang menewaskan Presiden Polandia Lech Kaczynski dua tahun lalu.

Beruntung nyawanya berhasil diselamatkan. Ia hanya mengalami luka di bagian wajah. Sang jaksa, Kolonel Mikolaj Przybyl, mengadakan konferensi pers kemarin pagi waktu setempat di kantornya. Di awal konpers, ia sempat mengutarakan keinginannya untuk membela kehormatan Republik Polandia.

“Sepanjang hidup saya sebagai warga dan kemudian jaksa militer Polandia, saya belum pernah sekalipun mempermalukan negara ini. Saya akan membela kehormatan aparat militer Polandia beserta para jaksa,” ujarnya seperti dimuat Daily Mail, Senin 9 Januari 2012.

Di tengah konpers, ia meminta para pewarta untuk meninggalkan ruang konferensi karena ingin beristirahat selama lima menit. Para pewarta pun keluar dengan meninggalkan mikrofon dan kamera mereka dalam keadaan menyala di ruang konferensi pers di kantor Przybyl.

Przybyl kemudian terlihat berjalan ke sisi ruangan lainnya sampai keluar dari sudut pandang kamera. Selanjutnya, tiba-tiba terdengar suara pistol diisi, diikuti suara letusan. Wakil Kepala Kantor Jaksa Polandia ini lantas ambruk, dengan sebagian kakinya terekam kamera.

Para pewarta yang menemukan Przybyl berkubang dalam genangan darah lantas membawanya ke rumah sakit. Menurut kepala rumah sakit, Leslaw Lenartowicz, Przybyl kini sudah sadar dan kondisinya stabil.

Sementara itu, Presiden Polandia Bronislaw Komorowski menyatakan sudah mengkhawatirkan adanya percobaan bunuh diri oleh Przybyl. Ia pun meminta Badan Keamanan Nasional untuk terus memantau situasi, dan meminta anggota dewan menyelidiki kasus ini.

Saat menyelidiki kecelakaan pesawat dua tahun lalu yang menewaskan Presiden Polandia Lech Kaczynski berserta 95 orang lainnya, Przybyl berkali-kali menampik tuduhan yang menyebut pengadilan militer melanggar hukum. (eh)

Ganjar Beri Sinyal PDIP di Luar Pemerintahan, Gerindra Tetap Ajak Bersama-sama
Kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI).

Qualcomm Snapdragon X Plus, Chipset Pendukung Laptop AI

Qualcomm Snapdragon X Plus diciptakan untuk berperforma di laptop-laptop dengan dukungan kecanggihan kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI).

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024