Bocah 4 Tahun Tak Sengaja Tembak Ibunya

Ilustrasi/Penembakan
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Seorang bocah laki-laki berusia empat tahun tak sengaja menembak punggung ibunya. Insiden itu terjadi hanya beberapa saat setelah sang ibu mengunggah di media sosial, anaknya terampil menggunakan senjata.

Polisi Tangkap Pelaku Penembakan Maryland

Saat insiden itu terjadi, Jamie Gilt, 31 tahun, sedang mengemudi pick up, sedangkan anak laki-lakinya yang berusia empat tahun duduk dibelakangnya. Kejadian itu begitu cepat. Gilt langsung menghubungi polisi saat menyadari punggungnya tertembak.

Kepala polisi Putnam County mengatakan, insiden terjadi dengan cepat. "Ia tertembak dikursinya dan peluru mengenai bagian punggungnya," kata Joseph Wells, Kepala Polisi Putnam County seperti dikutip dari Jacksonvillecom, Kamis, 10 Maret 2016.

Senapan Meletus, Ibu Tewas Ditembak Anak Kandung

Dikutip dari laman Voice of America, Gilt selama ini aktif mempromosikan hak-hak memiliki senjata api di media sosial dan  beberapa jam sebelum penembakan itu terjadi, ia menulis di Facebook bahwa anaknya “dapat mengangkat senjata untuk menembak target.”

Bocah itu tidak terluka dan kini tinggal bersama kerabatnya. Badan kesejahteraan anak Florida juga sedang menyelidiki insiden tersebut.

Merasa Tak Nyaman, Maskapai Ini Usir Penumpang Muslim

Berdasarkan undang-undang Florida, menyimpan atau meninggalkan senjata api berpeluru di mana anak-anak dapat menjangkaunya merupakan tindak pidana ringan. (ren)

Pihak kepolisian Los Angeles usai penembakan di kampus UCLA.

Persiapan Brasil ke Copa America Diganggu Aksi Pembunuhan

Aksi penembakan terjadi di UCLA yang menewaskan dua orang.

img_title
VIVA.co.id
2 Juni 2016