Hillary Clinton Unggul Tipis di Florida

Capres AS Hillary Clinton saat berkampanye di Washington, Amerika Serikat.
Sumber :
  • REUTERS/Gary Cameron

VIVA.co.id – Warga Amerika Serikat yang berdomisili di Jakarta hari ini tak sabar menanti hasil pemilihan Presiden AS ke-45.

Donald Trump dan Kedua Anaknya Akan Diperiksa Terkait Penipuan

Berdasarkan pantauan VIVA.co.id di @America, Jakarta, Rabu, 9 November 2016, saat ini calon presiden dari Partai Demokrat Hillary Clinton masih unggul tipis dibanding Donald Trump di beberapa negara bagian.

Hasilnya pun fluktuatif dan terus berkembang seiring dengan perhitungan suara yang masih berlangsung di beberapa negara bagian.

Donald Trump Ambil Surat Cinta Kim Jong Un dari Gedung Putih

Salah satunya seperti di Florida, yang juga merupakan salah satu swing state dan penentu kemenangan, di mana hasil perolehan sementara menunjukkan Hillary unggul 0,2 persen dengan perolehan 48,6 persen berbanding 48,4 persen untuk Trump.

Kendati demikian, perbedaan suara ini sangat tipis lantaran jumlah perbedaan pemilih hanya berselisih beberapa ratus suara. Ini berarti perkembangan masih akan terus terjadi.

5 Fakta Tewasnya Jenderal Qassem Soleimani, Iran Akan Balas Dendam?

Trump unggul di tiga negara bagian seperti Indiana, Kentucky, dan West Virginia. Sementara itu, Hillary unggul di Vermont dan Florida.

Meskipun baru memenangkan dua negara bagian, jumlah pemilih di kedua negara tersebut cukup besar, sehingga dapat mendongkrak dukungan untuk Partai Demokrat.

Konselor Bidang Ekonomi Kedubes AS, Jim B. Mullimax mengatakan, kebanyakan warga Amerika di Jakarta telah mendaftar dan melakukan pemilihan suara melalui surat elektronik

"Kami mendaftar secara online, kemudian mengisi formulir dan mengisi beberapa data pendaftaran seperti nomor register, alamat di Amerika, alamat tempat tinggal saat ini, nomor jaminan sosial, dan lainnya. Yang boleh memilih hanya mereka yang berusia minimal 18 tahun, berkebangsaan Amerika, legal residence, dan tidak sedang dalam masa tahanan," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya