Foto Donald Trump dan Bocah Pemotong Rumput Curi Perhatian

Donald Trump dan Frank Giaccio di Gedung Putih
Sumber :
  • REUTERS/Carlos Barria/File Photo

VIVA – Foto Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan bocah lelaki berusia 11 tahun bernama Frank Giaccio mencuri perhatian publik. Bahkan foto bocah yang sedang memotong rumput di halaman kebun mawar Gedung Putih itu masuk menjadi salah satu “Pictures of the Year” versi Reuters pada tahun 2017.

Donald Trump Ambil Surat Cinta Kim Jong Un dari Gedung Putih

Foto itu diabadikan pada 15 September 2017 oleh fotografer Carlos Barria. Diketahui bahwa bocah Giaccio akhirnya diperkenankan memotong rumput kebun mawar Gedung Putih setelah lebih awal dia menulis dan mengirimkan surat ke Gedung Putih.

Giaccio mengatakan, sekalipun dia masih seorang anak namun dia sudah mulai berusaha dengan membuka usaha potong rumput dan meminta Presiden Trump memberinya kesempatan baginya untuk menunjukkan jiwa wirausaha.

Maskapai AS Desak Gedung Putih Cabut Aturan Tes COVID-19

Akhirnya Giaccio diizinkan oleh Trump. Saat wartawan mengabadikan mereka, tampak Trump dengan pakaian jas lengkap asyik berinteraksi bersama Giaccio yang sedang giat memotong rumput dengan menggunakan kaus cerah berwarna cokelat.

Kisah bocah yang punya usaha potong rumput diberikan kesempatan ke Gedung Putih tak lain karena Trump mengatakan bangga jika anak-anak AS sudah memiliki keinginan berusaha. Diketahui bahwa Trump juga berasal dari kalangan pengusaha dan menjadi salah satu pebisnis teras di negaranya.

5 Fakta Tewasnya Jenderal Qassem Soleimani, Iran Akan Balas Dendam?

Foto keduanya menjadi perhatian kala banyak media menulis dan menggunakan foto interaksi Trump dan Giaccio sehingga masuk menjadi salah satu foto yang menarik minat publik.

Dilansir laman the Washington Post, usai memotong rumput saat itu, Trump mengatakan, dia patut memberi nilai A plus untuk Giaccio. (ase)

Mantan Presiden AS Donald Trump

Donald Trump dan Kedua Anaknya Akan Diperiksa Terkait Penipuan

Mantan Presiden AS Donald Trump dan dua anaknya dipanggil pengadilan karena diduga memperoleh keringanan pajak dan pinjaman melalui penilaian aset yang curang

img_title
VIVA.co.id
18 Februari 2022