Pengunjung Membludak

Lalu Lintas Menuju Ragunan Dialihkan

VIVAnews - Kemacetan total terjadi di jalan yang menuju kawasan wisata Kebon Binatang Ragunan, Jumat, 1 Januari 2010. Kemacetan itu akibat volume kendaraan yang terus meningkat menuju menuju lokasi wisata itu.

Informasi dari Traffic Management Center Polda Metro Jaya menyebutkan, Jalan Mampang hingga menuju Buncit Raya yang mengarah ke terpantau padat. Situasi ini disebabkan tingginya volume kendaraan yang akan menuju obyek wisata itu sejak pukul 10.00 WIB.

Informasi dari Aiptu Sriyoko, kepadatan sudah terjadi sebelum lampu merah Departemen Pertanian. Akibatnya petugas mengalihkan kendaraan yang menuju Ragunan dengan membelokan ke kiri menuju Jagakarsa. Setelah itu kemudian memutar balik di putaran Jagakarsa lalu menuju Ragunan.

Sementara kendaraan yang dari arah Fatmawati tidak diperkenankan berbelok kanan. Namun diluruskan untuk memutar di putaran Jagakarsa.

Sementara itu pengendara motor masih bisa bergerak leluasa. Mereka bisa menyalip di antara mobil, bus atau taksi yang terjebak kemacetan. Meski begitu, perjalanan tetap membutuhkan waktu lebih lama dari biasanya.

MK Juga Surati KPU dan Bawaslu, Bakal Bacakan Dua Putusan
Ketua Umum DPP PSI, Kaesang Pangarep.

Kaesang: Walaupun PSI Belum Bisa Masuk Senayan, Enggak Masalah

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep mengaku tak ambil pusing meski partainya gagal melenggang ke Senayan.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024