Auditor BPKP Terjun dari Lantai 12

auditor tewas terjun dari lantai 12
Sumber :
  • VIVAnews/Luqman

VIVAnews - Seorang pria nekat mengakhiri hidup dengan melompat dari lantai 12 Gedung Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) di Jalan Pramuka 33, Matraman, Jakarta Timur.

Belum jelas apa yang menyebabkan pegawai BPKP yang berprofesi sebagai auditor itu mengakhiri hidup dengan cara terjun bebas. Aksi nekat yang terjadi sekitar pukul 10.30 WIB, membuat suasan di gedung itu mendadak ramai.

Sejumlah pegawai yang mendengar teriakan saat korban melakukan aksi ini langsung berhamburan ke luar untuk melihat apa yang sebetulnya terjadi. Sejumlah petugas dari Polsek Matraman saat ini sudah berada di lokasi kejadian untuk melakukan identifikasi.

"Sudah ada polisi, sekarang sedang di lakukan pemeriksaan," kata petugas informasi Gedung BPKP bernama Dita. Menurut Dita rekannya yang terjun bernama Dede Purnama. (umi)

Viral Pajero Polisi Kabur Usai Tabrak Lari Avanza Warga, Kombes Hadi Ungkap Faktanya
Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Waketum Nasdem Ahmad Ali Datang ke Rumah Prabowo, Surya Paloh Sebut Ada Urusan Pilkada

Waketum Partai Nasdem Ahmad Ali mendatangi rumah pribadi Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan pada Selasa malam, 23 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024