Kecelakaan di Cawang, 2 Penumpang Innova Tewas Terbakar

Mobil Toyota Avanza B 1656 ZFC yang terbakar di Jalan Sudirman
Sumber :
  • Siti Ruqoyah/ VIVAnews
VIVAnews -
Mutia Ayu Cerita Kedekatan Sang Putri dengan Marthino Lio Pemeran Glenn Fredly
Kecelakaan beruntun kembali terjadi. Kali ini melibatkan tiga kendaraan di tol dalam kota KM 6 dari arah Tanjung Priok menuju Cawang, Sabtu 1 Juni 2013 sekitar pukul 03.45 WIB.

Alasan Citroen Masih Enggan Pasarkan Mobil Hybrid di Indonesia

Akibatnya, dua orang tewas terpanggang dalam mobil hingga sulit diidentifikasi.
72 Narapidana Terorisme Ucapkan Ikrar Setia NKRI


Kepala Subdit Penegakan Hukum Ditlantas Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Hindarsono, mengatakan, tiga kendaraan yang terlibat kecelakaan di antaranya Innova bernopol F 1450 BK dengan kondisi terbakar, taksi Bluebird A 1922 ZB, dan truk kontainer nopol B 1962 NU.


"Dua korban hangus terbakar, sepasang suami istri. Jenazah korban saat ini di perjalanan ke RSCM untuk proses selanjutnya," kata Hindarsono kepada
VIVAnews.


Kecelakaan ini diduga berawal saat taksi dan truk kontainer bersenggolan hingga ban truk terlepas di tengah jalan.


Kemudian dari arah belakang mobil Innova yang melaju dengan kecepatan tinggi menabrak ban yang lepas hingga terpental dan terbalik, lalu mobil terbakar.


Kedua korban di dalamnya tidak bisa menyelamatkan diri hingga api berkobar besar. Petugas baru bisa mengevakuasi korban satu jam setelah kejadian. Petugas juga sempat kesulitan karena posisi kedua korban terjepit.


Sementara itu, pengemudi taksi dan sopir truk diamankan petugas untuk diminta keterangannya. Kasus ini ditangani unit kecelakaan lalulintas Polda Metro Jaya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya