Kenapa PU Gandeng Pemprov DKI untuk Pembebasan Lahan Ciliwung

Normalisasi Kali Ciliwung
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews - Kementerian Pekerjaan Umum tengah mengupayakan pembebasan lahan guna pembangunan sodetan Sungai Ciliwung ke Kanal Banjir Timur. Pembebasan meliputi sepanjang sodetan, yaitu di daerah Bidaracina dan pada saat sodetan terbuka dari Cipinang ke KBT.
Ibas Harap Prabowo-Gibran Penuhi Janji Politik saat Kampanye

"Tidak semua dibebaskan. Hanya pas menciduk air di awal sodetan sama pas di akhir pembuangan ke KBT ada sedikit juga," ujar Wakil Menteri PU Ahmad Hermanto Dardak, Rabu 14 Agustus 2013. 
Paket Promo ke Destinasi Wisata Dunia Bisa Dapat Diskon Rp 12 Juta, Simak!

"Soal pembebasan lahan kita  kerjasama dengan Pemprov DKI," ujarnya saat Pembersihan Sungai Ciliwung oleh Pemprov dan TNI AD.
KPU Kabupaten Tangerang Buka Rekrutmen PPK dan PPS Pilkada 2024: Tersedia 967 Kuota

Hermanto menjelaskan, nantinya sodetan akan terdiri dari dua jenis. Pertama berupa pipa yang akan dimulai dari Bidaracina. Sedangkan yang kedua adalah sodetan terbuka berupa yang berupa penghubung dari Cipinang ke KBT.

Sodetan Ciliwung dirancang untuk mengalirkan air sebanyak 60 meter kubik per detik dari Sungai Ciliwung menuju ke KBT. Hermanto menambahkan, proyek sodetan ini akan mulai dikerjakan pada  akhir tahun 2013. 

"Ini sedang berjalan. Kami harapkan akhir tahun ini terealisasi," katanya. (adi)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya