RS Mitra Afia Menteng Salahi Izin, Ditutup Paksa Pemprov DKI

Ilustrasi pelayanan medis.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta menutup Rumah Sakit (RS) Mitra Afia Menteng, Jakarta Pusat. Hal itu karena ada beberapa prosedur dari rumah sakit yang tidak sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan (Permenkes).

Mazda Hadirkan 2 Mobil Keren di Auto China 2024

"Ada izin yang tidak sesuai, ada juga masalah limbah dan sebagainya," ujar Kepala Dinas Kesehatan DKI, Koesmedi, di Balai Kota Jakarta, Kamis 8 September 2016.

Menurut Koesmedia, sebelummya Mitra Afia sudah diberi surat peringatan pertama hingga terakhir. Namun karena manajemen rumah sakit swasta itu tidak mengindahkan peringatan, Pemprov DKI akhirnya memutuskan menutup rumah sakit itu.

Denny Cagur Lolos Jadi Anggota DPR, Gimana Kariernya di Dunia Entertainment?

"Tugas Dinkes DKI adalah melindungi masyarakat untuk menegakkan melalui regulasi yang ada. Selain itu kita juga harus melindungi orang-orang yang bekerja di institusi itu," kata dia.

Jika manajemen Mitra Afie kooperatif dan memenuhi regulasi yang ditetapkan, Pemprov DKI kembali akan mengeluarkan izin operasi bagi RS Mitra Afia Menteng.

Usai Memilih Mualaf, Davina Karamoy Belum Siap Kenakan Hijab

Sementara untuk pasien BPJS yang tengah dirawat, akan menjadi tanggungan Pemprov DKI dan dipindah ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD).

(ren)

RS Menteng Mitra Afia, Jakarta

Usai Dapat Peringatan, RS Mitra Afia Menteng Janji Berbenah

"Ada izin yang tidak sesuai, ada juga masalah limbah dan sebagainya."

img_title
VIVA.co.id
8 September 2016