Pilkada Jakarta 2017

Nasib Yusril di Pilkada DKI Menanti SBY Pulang dari Korea

Yusril Ihza Mahendra
Sumber :
  • Filzah Adini Lubis - VIVA.co.id

VIVA.co.id – Meski selama ini sudah gembar-gembor siap meladeni Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2017, ternyata hingga saat ini, Yusril Ihza Mahendra masih tak jelas nasib pencalonannya.

Video Kisah Yusril Dikirimi Beras 20 Kg Tiap Bulan oleh BJ Habibie

Saat ditemui usai menjadi penceramah Salat Jumat di Masjid Tenda Darul Falah, Pluit, Jakarta Utara, Jumat, 9 September 2016, Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) itu mengaku baru mendapatkan sinyal dukungan saja dari partai politik.

"Dalam waktu dekat partai mengambil keputusan. Sore ini saya akan bertemu dengan salah satu pimpinan Partai Demokrat," kata Yusril.

Video Cerita Yusril Disopiri BJ Habibie Ngebut di Jalanan Hamburg

Jika Ahok telah resmi didukung Partai Nasdem, Partai Hanura dan Partai Golkar, Yusril baru mendapatkan sinyal dukungan dari Partai Demokrat, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Amanat Nasional (PAN).

Jika benar nantinya keempat partai itu mendukung, maka menurut Yusril, dukungan itu sudah cukup untuk mengantarnya berhadapan langsung dengan Ahok.

Cerita Yusril Ihza Mahendra Dianggap Anak oleh BJ Habibie

"Untuk Demokrat seperti tadi sudah saya bilang, rencana hari ini ketemu dengan Demokrat. Tapi keputusan atau deklarasinya nanti menunggu Pak SBY pulang dari Korea, sekitar tengah bulan nanti," kata Yusril. (ase)

Presiden Jokowi

Dewan Pengawas KPK Masih Rahasia

Jokowi masih belum mengumumkan nama calon Dewan Pengawas KPK.

img_title
VIVA.co.id
18 Desember 2019