Polisi Siaga di 26 Titik Demo 4 November

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Awi Setiyono.
Sumber :
  • VIVA.co.id / Bayu Nugraha

VIVA.co.id – Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya siap mengamankan jalannya unjuk rasa, Jumat 4 November 2016 mendatang. Tak hanya lokasi yang dijadikan massa menyampaikan pendapat, polisi juga menyiapkan pengamanan di 26 titik Ibu Kota Jakarta.

Kombes Wira Blak-blakan Kapan Panggil Pendeta Gilbert soal Kasus Penistaan Agama

"Daerah yang kami perkirakan rawan dan gangguan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Awi Setiyono kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Rabu 2 November 2016.

Meski sejumlah titik strategis sudah dijaga aparat, Awi mengakui polisi tetap mewaspadai ancaman di luar lokasi unjuk rasa. Sebab, ancaman bisa datang kapan dan dimanapun.

Eks Ajudan SYL Ungkap Firli Minta Uang Rp50 Miliar, Apa Kabar Berkas Kasus Pemerasan di Polri?

"Kami tidak underestimate, eskalasi bisa berkembang, ancaman-ancaman bisa menjadi nyata. Kami tidak mau lagi nanti katanya kecolongan. Kita akan lakukan ploting-ploting itu. Seluruh Jakarta kami amankan titik-titik yang dianggap rawan, persimpangan-persimpangan yang kami anggap rawan. Suatu saat jika nanti terjadi apa-apa kami bisa lakukan penyekatan-penyekatan," ucapnya.

Mabes Polri mengeluarkan Surat Telegram (ST) STR/779/X/2016 tertanggal 27 Oktober 2016 yang ditandatangani oleh Asisten Kapolri Bidang Operasi (As Ops) Irjen Pol Unggung Cahyono agar Polda-Polda di beberapa daerah mengirimkan personil Brimob ke Polda Metro Jaya untuk pengamanan aksi unjuk rasi dari berbagai elemen ormas Islam pada tanggal 4 November.

Polisi Sebut Wanita yang Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari Kerja Open BO

Dari data yang berhasil dihimpun, sebanyak 5.630 personil Brimob gabungan dari polda-polda akan melakukan pengamanan. Pengamanan akan terbagi dalam 7 wilayah. 7 wilayah pengamanan yaitu Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Bandara sukarno Hatta dan personil Siaga.

Wilayah Jakarta pusat dibagi dalam 15 titik. Gambir 300 personil Pelopor, Kantor Bareskrim sementara (Gedung Kementrian Kelautan dan Perikanan) 100 personil pelopor, Istana Negara 950 personil terdiri dari Pelopor, Brimob Polda Metro dan Patra Polda Metro, Balaikota dan DPRD DKI Jakarta 400 personil Brimob Polda Jawa Timur dan Kalimantan Tengah.

Patung Kuda 100 personil Pelopor, Tugu Tani 100 personil Brimob Polda Metro, Jembatan Semanggi 100 personil Brimob Polda Metro, Gedung DPR/MPR 500 personil Brimob Polda Jawa Barat dan Sulawesi Tenggara, Atrium Senen 100 personil Brimob Polda Banten, Kedutaan Amerika Serikat 50 Personil Patra Polda Metro.
 
Lapangan Banteng 200 Personil Brimob Polda Riau, Gedung RRI 30 Personil Brimob Polda Metro, Bundaran Hi 100 personil Brimob Polda Metro dan Simpang Harmoni 100 personil Brimob Polda Kalimantan Selatan.

Wilayah Jakarta Barat 2 titik. Yaitu Layang Tomang/Taman Anggrek 100 personil Brimob Polda Bangka Belitung dan Kawasan Glodok Taman Sari 100 personil Brimob Polda Bangka Belitung.

Wilayah Jakarta Utara 5 titik. Yaitu Gereja Stela/Perum Pantai Indah Kapuk 100 personil Brimob Polda Sumatera Selatan, Mangga Dua Pademangan 100 personil Brimob Polda Sumatera Selatan, Pantai Indah Kapuk 100 personil Brimob Polda Sumatera Selatan, Kelapa Gading 100 personil Brimob Polda Nusa Tenggara Timur dan Pertamina Plumpang 100 personil Brimob Polda Nusa Tenggara Timur.

Wilayah Jakarta Selatan 3 titik yaitu Blok M 100 personil Brimob Polda Lampung, Kuningan 100 personil Brimob Polda Lampung, Lawasan Pondok Indah 100 personil Satuan Pelopor.

Wilayah Jakarta Timur 2 titik yaitu Pasar Jatinegara 100 personil Brimob Polda Bengkulu dan PGC Cililitan+Cawang UKI 100 personil Brimob Polda Bengkulu

Wilayah Bandara Sukarno Hatta 100 Personil Brimob Polda Sumatera Barat. Dan terakhir personil siaga Siilang Monas 600 personil terdiri dari Satuan III Pelopor dan Brimob Polda Kalimantan Timur, Mabes Polri 300 Personil dari Satuam III Pelopor, Polda Metro Jaya 100 Personil Brimob Polda Metro dan PTIK 100 Personil Brimob Kalimantan Timur.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya