Polisi Selidiki Senjata Api Milik Pelaku Pembunuhan Pulomas

Perampokan di Jalan Pulomas Utara no.7A, Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur yang melibatkan Ius Pane.
Sumber :
  • istimewa

VIVA.co.id – Pelaku pembunuhan sadis di Pulomas, Jakarta Timur. menggunakan senjata api saat melakukan aksinya Senin siang, 26 Desember 2016. Untuk itu saat ini pihak kepolisian tengah menyelidiki terkait senjata api yang digunakan oleh pelaku dalam aksi pembunuhan yang memakan korban tewas enam orang tersebut.

Lagi Pacaran, Pria di Pulomas Dibacok Lantaran Tidak Mau Serahkan Ponselnya

"Sedang kami dalami dari mana senjata api yang ada pada pelaku," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mochamad Iriawan di RS Polri Kramatjati Jakarta Timur

Iriawan mengatakan, saat ini ia juga belum mengetahui apakah senjata api yang digunakan pelaku merupakan senjata api rakitan atau pabrikan. Namun ia mampu memastikan setidaknya tiga orang dari empat pelaku tersebut memegang senjata api saat beraksi.

Polisi Tidur Diprotes Pesepeda hingga Dihancurkan, Ini Aturannya

"Saat beraksi dua orang pelaku membawa senjata api. Satu orang memegang golok tapi kelihatan di pinggang dia juga menyelipkan senjata api, dan ini sedang kita dalami," ujarnya

Seperti diketahui, polisi berhasil menangkap pelaku pembunuhan sadis di rumah mewah di Jalan Raya Pulomas Utara, Pulogadung, Jakarta Timur. Dua orang pelaku yang ditangkap adalah Ramlan Butar Butar dan Erwin Situmorang.

Jenderal Rudy, Pembongkar Kasus Pembunuhan Sadis di Pulomas

Dari hasil sementara, polisi mengungkapkan bahwa kasus tersebut adalah bermotif pencurian murni. Satu pelaku atas nama Ramlan tewas  dan satu pelaku atas nama Erwin kini tengah dirawat di IGD.

Psikologi Forensik, Reza Indragiri

Reza Indragiri: Kematian Ibu dan Anak di Depok Mirip dengan Kasus Pembunuhan di Pulomas

Kasus kematian ibu dan anak yang ditemukan menjadi kerangka di Depok menyita perhatian banyak kalangan.

img_title
VIVA.co.id
10 September 2023