Sindiran Anies: Kami Sediakan Kolam, Bukan Ikan atau Kail

Calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan
Sumber :
  • VIVA.co.id / Raudhatul Zannah

VIVA.co.id – Cagub nomor urut tiga, Anies Baswedan menjawab pertanyaan moderator Ira Koesno terkait caranya mengatasi ketimpangan sosial dan kemiskinan. Yang mengejutkan, Anies sempat menyindir pasangan lain dalam menjawab pertanyaan tersebut.

Gerindra Siapkan Kader Internal yang Potensial Menang di Pilkada Jakarta

“Pasangan pertama memberikan ikan, pasangan kedua memberikan kail. Tapi saya akan menyiapkan kolamnya. Apa pentingnya kail dan ikan jika kolamnya tidak ada,” kata Anies dalam debat pilkada di Hotel Bidakara, Tebet, Jakarta Selatan, Jumat 13 Januari 2017.

Anies juga mengritik cara berpikir pasangan lain yang dianggapnya sangat pesimis. “Kami tidak akan memerangi kemiskinan. Kami akan memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa. Ini masalah optimisme dan sangat penting,” kata Anies.

KPU DKI Sudah Antisipasi Banjir saat Proses Pemungutan Suara Pilgub 2024

Terkait lapangan pekerjaan, Anies mengaku akan memaksimalkan usaha skala kecil, tak melulu dengan skala besar.

“Contoh penjahit di kampung bisa tersambung dengan perusahaan besar. Itu juga bisa dilakukan di daerah-daerah Jakarta. Maka bukan pengetasan kemiskinan yang kami pikirkan tapi bagaimana maju bersama dan kesejahteraan bergerak,” kata Anies.

Komjen Dharma Pongrekun Konsultasi Syarat Cagub Perseorangan ke KPU DKI
Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Ahmad Muzani di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jakarta Selatan, Kamis, 25 Januari 2024

Ogah Usung Anies di Pilgub Jakarta, Gerindra: Kita Punya Jagoan Lebih Muda dan Fresh

Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani menegaskan partainya tidak mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon Gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2024. Partai

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024