Gangguan Sinyal, Perjalanan KRL Terhambat 

Gangguan sinyal, Para penumpang menunggu KRL di Stasiun Manggarai
Sumber :
  • VIVA.co.id/Eduward Ambarita

VIVA.co.id – Sejumlah perjalanan kereta rel listrik commuter line mengalami keterlambatan akibat adanya gangguan sinyal di sejumlah stasiun pada hari ini Selasa 21 Februari 2017. 

PT KCI Borong 3 Rangkaian KRL dari China untuk Armada Jabodetabek

Pantauan VIVA.co.id, perjalanan kereta dari Stasiun Bekasi menuju Stasiun Kota, sempat terhenti lajunya di perlintasan. Hal ini diketahui setelah informasi dari petugas melalui pengeras suara bahwa perjalanan kereta belum bisa berjalan akibat adanya gangguan sinyal di Stasiun Jatinegara dan Stasiun Manggarai. 

"Sehubungan hingga saat ini Stasiun Jatinegara mengalami gangguan persinyalan" kata petugas lewat pengeras suara di dalam kereta. 

Malam Tahun Baru, KRL Commuter Line Beroperasi hingga Pukul 03.00 WIB

Salah satu penumpang bernama Nathania Tambunan, 23 tahun, mengeluhkan perjalanannya terlambat selama 1,5 jam lebih di dalam kereta. Ini tak seperti biasanya, karena perjalanan biasanya menuju kantornya hanya ditempuh selama  45 menit menggunakan KRL.

Penumpang lain, Andri, 30 tahun, menduga ganguan sinyal ini akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya. Warga Depok ini terpaksa meminta surat keterlambatan yang disediakan di Stasiun Gondangdia untuk diberikan kepada atasannya. 

Nasib Pembangunan Jalur KRL Commuter Line ke Karawang, Begini Kata Kemenhub

"Saya sejam lebih perjalanan dari Depok. Saya telat nih," katanya. 

Hingga berita ini diturunkan, terpantau ratusan penumpang menumpuk di Stasiun Manggarai. Penumpukan lantaran akibat banyak kereta baik dari Bekasi atau pun Bogor/Depok hanya berhenti sampai di Stasiun Manggarai kemudian transit menuju stasiun yang akan dituju. 
 

Illustration of Indonesian train (KRL).

KAI Buys Chinese Three Trains for Jabodetabek's Fleet

KAI Buys Chinese Three Trains for Jabodetabek's Fleet.

img_title
VIVA.co.id
3 Februari 2024