Djarot: Masih Ada PNS yang Minta Makan Enak Gratis

Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

VIVA.co.id – Sikap arogan dan merasa harus dilayani, ternyata masih terjadi di kalangan Pegawai Negeri Sipil. Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengaku telah menerima laporan masih adanya jajaran PNS di DKI Jakarta yang masih bersikap layaknya 'preman'. 

Menpan-RB Janji Angkat 2,3 Juta Tenaga Honorer: Tes Hanya Formalitas

Hal itu ia ungkapkan, ketika memberi sambutan pada acara halal bi halal dengan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP), di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. 

"Kemarin, saya mendapat informasi bahwa ada seorang pejabat makan di restoran sama teman-temannya. Setelah makan, bayarnya adalah (hanya) 'terima kasih'. Ini sudah keterlaluan," kata Djarot, Sabtu 15 Juli 2017. 

Dedi Mulyadi: Program Makan Siang Gratis Bisa Dorong Gerakan Menabung Nasional

"Saya malu. Jujur sebagai pimpinan, saya malu tidak bayar. Miskin banget dia," ujarnya menambahkan.

Meski tak menyebut asal instansi pejabat itu, Djarot merasa malu sebagai pimpinan tertinggi Jakarta melihat tingkah anak buahnya. Ia mengatakan, sikap sebagai abdi negara harus siap melayani, apalagi yang berkaitan dengan perizinan. 

Terpopuler: Dugaan Pelecehan Rektor UP dan AHY Bersalaman dengan Moeldoko

Menurut dia, perizinan di DKI sudah berbeda, karena telah bertransformasi untuk turun tangan langsung ke masyarakat. 

"Kalau Anda (PNS) berpikir sebagai bos, tidak mau melayani, harus dilayani. Kalau itu yang ada di pikiran Anda, maka Anda tidak pantas bergabung di PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu)," tuturnya.

IKN Nusantara.

Ratusan Ribu Ribu PNS Sudah Ikuti Uji Kompetensi dari BKN untuk Siap Pindah ke IKN

Sebanyak 121.626 orang PNS sudah mengikuti uji kompetensi yang diadakan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) sebagai persiapan pindah ke Ibu Kota Nusantara (IKN).

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024