Di Solo Miyabi Kalah Laris dengan Iron Man 2

Miyabi
Sumber :

VIVAnews - Pemutaran perdana secara serentak film Menculik Miyabi yang dibintangi oleh artis porno asal Jepang, Maria Ozawa di Solo sepi penonton, Kamis, 6 Mei 2010.

Bahkan jumlah penontonnya tak lebih dari setengah kapasitas seat bioskop. Film yang sempat menimbulkan kontroversi ini penontonnya malah masih kalah dibandingkan dengan film Hollywood, Iron Man 2.

Manager Studio 21 Solo Grand Mall, Bambang Rahmad Widodo mengakui bahwa pemutaran perdana film Menculik Miyabi sepi penonton. Tak ada antrean yang terlihat mencolok. Bahkan untuk jam tayang nanti malam masih sepi dan belum ada yang booking.

"Ya, jumlah penonton pada jam tayang pertama tidak lebih dari setengah kapasitas penonton yang semuanya berjumlah 184 seat. Sedangkan  jam tayang kedua hanya sekitar setengahnya," kata Bambang di Solo, 6 Mei 2010.

Jumlah ini, lanjut Bambang, masih kalah jauh dengan film yang tayang sebelumnya, Iron Man 2 yang jumlah penontonnya sekitar 70 persen dari kapasaitas untuk setiap jam tayangnya.

"Ya, sekitar 800 penonton untuk setiap harinya. Bahkan sebenarnya, film Iron Man 2 disediakan 2 studio. Tapi berhubung ada Miyabi, jadi harus berbagi studio," jelasnya.

Menurut Bambang, sepinya film ini dikarenakan beberapa faktor. "Mungkin juga karena promosinya mendadak, jadi banyak yang belum tahu. Ditambah, dengan tayangnya film lain yang masih bagus,  Iron Man 2," ujar Bambang.

Film Menculik Miyabi yang sempat mengalami pro dan kontra ini dirilis pada hari ini, 6 Mei 2010. Film ini tetap dibintangi artis porno asal Jepang, Miyabi. Tetapi syuting dilakukan di Jepang mulai 15 Maret lalu.

Film Menculik Miyabi ini juga didukung beberapa artis Tanah Air seperti Nicky Tirta, Kevin Julio dan satu artis asal Taiwan. Film tersebut itu sudah lulus sensor dan masuk dalam kategori remaja. (mt)

Laporan: Fajar Sodiq | Solo

Pemprov: Warga Jakarta yang NIK-nya Dinonaktifkan Bisa Ajukan Keberatan
Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK, Dian Ediana Rae.

OJK Beberkan Kunci Hadapi Memanasnya Dinamika Ekonomi Global

OJK meminta masyarakat untuk tidak panik merespons meningkatnya tensi geopolitik antara Iran-Israel.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024