Menteri Indonesia-Malaysia Rapat 6 September

Menkopolhukam Djoko Suyanto kunjungi Hasan Tiro
Sumber :

VIVAnews - Kementerian terkait dari Indonesia dan Malaysia akan rapat membahas ketegangan yang terjadi belakangan ini pada 6 September 2010. Joint Ministry Conference ini diharapkan bisa memperbaiki hubungan bilateral kedua negara.

Juru Bicara Presiden Julian Aldrin Pasha mengatakan Presiden telah menginstruksikan secara khusus kepada Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Djoko Suyanto untuk menangani ketegangan ini.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Manchester United vs Sheffield United

"Untuk itu beliau (Menko Polhukam) akan memberikan keterangan nanti terhadap sikap resmi Pemerintah dalam menyikapi perkembangan terakhir hubungan Indonesia-Malaysia," kata Julian di Istana Kepresidenan, 27 Agustus 2010.

Julian mengataan Presiden sudah meminta Menko Polhukam untuk membuat pernyataan hari ini. Namun, belum diketahui kapan dan di mana Menko akan membuat pernyataan.

Pada intinya, Julian mengatakan, Indonesia menyesalkan insiden penahanan tiga petugas Kementerian Kelautan dan Perikanan oleh Malaysia. "Kita berharap kejadian serupa tidak terulang lagi," ucap Julian.

Selain itu, Pemerintah juga akan menyampaikan sikap resmi yang akan disampaikan secara tertulis kepada Malaysia. "Kementerian Luar Negeri yang ditugaskan secara khusus oleh Presiden untuk menindaklanjuti, mendalami peningkatan mutu MoU (kesepakatan) antar kedua negara," ujar Julian. Dengan demikian, masing-masing negara dapat saling memahami posisinya masing-masing.

Ketegangan muncul setelah insiden 13 Agustus di perairan Bintan. Indonesia menangkap tujuh nelayan Malaysia yang dituduh masuk perairan Indonesia secara ilegal. Kemudian aparat Malaysia giliran menangkap aparat Kementerian Kelautan dan Perikanan. Kedua pihak akhirnya saling melepaskan.

Namun sejumlah pihak di Indonesia merasa telah terjadi 'barter' dalam kejadian itu. Muncul demonstrasi-demonstrasi yang menurut Malaysia melecehkan karena bendera Malaysia diinjak dan dilempar tinja. (umi)

Deputi Pencegahan KPK Pahala Nainggolan

KPK Siap Dampingi Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran dari Potensi Korupsi

Komisi Pemberantasan Korupsi, KPK, mengatakan bakal memonitor program makan siang gratis yang jadi agenda prioritas pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024