Di Yogya, 25 Agustus Sopir Bus Cek Fisik

Terminal Kampung Rambutan Sepi Pemudik
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews - Dinas Kesehatan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta akan memeriksa kesehatan bagi para pengemudi bus di terminal Giwangan, Yogyakarta. Pemeriksaan dilakukan pada 25 Agustus mendatang dengan pengecekan urine dan tensi untuk memastikan keamanan mengemudi selama arus Lebaran.

Kepala Dinas Kesehatan DIY Sarminto mengungkapkan, pengecekan kesehatan akan dilakukan pada sopir bus antarkota dalam provinsi (AKDP). Pemeriksaan akan dimulai sejak pukul 09.00 hingga pukul 12.00.

"Pemeriksaan itu untuk memastikan pengemudi benar-benar sehat dan layak menyetir," kata Sarminto di Yogyakarta, Jumat 19 Agustus 2011.

Dia menjelaskan, pengecekan urine dilakukan untuk mengetahui apakah pengemudi berada dalam pengaruh alkohol dan narkoba atau tidak. Mereka yang terbukti positif dalam pengaruh zat tersebut, otomatis tidak akan diperbolehkan menyetir sampai dipastikan bersih.

Sedangkan pengecekan tensi darah untuk mengetahui tekanan darah normal. Yakni apakah pengemudi yang bersangkutan membutuhkan istirahat atau benar-benar prima untuk menempuh perjalanan jauh.

Pengecekan kesehatan ini juga akan dilakukan koordinasi dengan Dinas Perhubungan dan dinas terkait lainnya secara periodik. (Laporan Erick Tanjung, Yogyakarta)

2.000 Hewan Ternak Dilakukan Vaksinasi Antisipasi Wabah PMK Secara Gratis
VIVA Militer: Pasukan milisi Republik Ossetia Selatan

Bukan Hanya Palestina, Ini 9 Negara yang Belum Diakui Keanggotannya oleh PBB

PBB memiliki anggota sekitar 193 negara. Namun, di luar jajaran negara-negara tersebut, terdapat setidaknya 9 negara yang belum mendapat pengakuan sebagai anggota PBB. 

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024