UI Tanggapi Protes Gelar Doktor Raja Abdullah

Rektor UI Gumilar R Somantri
Sumber :
  • Antara/ Benny S Butarbutar

VIVAnews - Rektor Universitas Rektor UI Prof Gumilar R. Sumantri memberikan gelar Doktor Honoris Causa kepada Raja Abdullah, Minggu 21 Agustus 2011 lalu.

Namun, pemberian gelar ini dikecam oleh lembaga swadaya masyarakat, khususnya yang menangani tenaga kerja Indonesia.

Kepada VIVAnews, Humas Universitas Indonesia, Devi Rahmawati menyatakan, pihaknya akan memberi keterangan pers terkait pemberian gelar kepada Raja Arab setibanya di Indonesia.

"Insya Allah, UI akan memberikan statement resmi setelah kembali ke tanah air," kata Devi, Jakarta, Jumat 26 Agustus 2011.

Koordinator Migrant Care, Anis Hidayah menyatakan, LSM yang consern pada tenaga kerja Indonesia mengecam keras pemberian gelar Doktor Honoris Causa kepada Raja Arab Saudi yang dilakukan oleh Rektor Universitas Indonesia.

Menurutnya, tidak pantas penghargaan tersebut diberikan kepada pemimpin negara yang kerap melecehkan tenaga kerja Indonesia. Apalagi masyarakat Indonesia masih sakit hati dan terluka akibat kasus hukum pancung TKW Indonesia di negara itu.

"Itu sama saja mendukung pemancungan, penganiayaan. Tidak pantas diberi gelar kemanusiaan. Gelar itu sama saja menyetujui pemancungan," ujar Anis Hidayah di DPR, Jakarta, Jumat 26 Agustus 2011.

Universitas Indonesia, kata Anis seharusnya mengadvokasi hak perempuan. Mengingat banyak TKW di sana yang diperkosa dan malah mendapat hukuman mati, sementara majikan justru dilindungi.

Oleh karena itu, menurut Anis, Rektor UI Gumilar, harus dipanggil oleh Komisi X DPR untuk mempertanyakan maksud dan tujuan serta alasan pemberian gelar kepada Raja Arab Saudi. Pemberian gelar tersebut, menurutnya, sudah menyakiti hati bangsa Indonesia.

"Komisi X harus panggil Rektor UI untuk memprotes keras pemberian gelar ini,"tegasnya keras.

Selain dari LSM, kecaman juga datang dari almamater UI sendiri. Guru Besar UI, Thamrin Tamagola menjadi salah satu yang mengecam pemberian gelar tersebut. Karena dengan memberikan gelar tersebut kepada Raja Arab Saudi, UI secara institusi telah mempermalukan diri sendiri.

"Sama saja mempermalukan almamater sendiri. Karena itu saya akan melawan. Harus dilawan," kata Thamrin.

Dewan guru besar UI pun, kata Thamrin, akan menentang pemberian gelar tersebut. "Mereka akan bereaksi. Akan ada langkah internal. Walaupun penuh kemaluan, akan mempersoalkan rektor, seperti hak bertanya DPR, orang ini tidak bisa dibiarkan lebih jauh. Rektor sekarang cuma nalar, nurani tidak dipakai," kata Thamrin. (sj)

Pelatih Timnas Brasil Peringatkan Real Madrid soal Endrick
Penyakit Demam Berdarah di Jakarta dikatakan meningkat sejak memasuki tahun 2024.

Waspada! Demam Berdarah Mengganas, Jakarta Jadi Episentrum dengan 35 Ribu Kasus

Angka kasus demam berdarah di Indonesia kembali meningkat. Berdasarkan catatan Kementerian Kesehatan hingga Kamis sore 28 Maret 2024 tercatat sudah ada 390 kematian

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024