Gempa Morotai

Masyarakat Diminta Waspada Gempa Susulan

VIVAnews - Gempa 5,4 skala Richter terjadi di Pulau Morotai, Maluku Utara Kamis 29 Januari 2009. Menurut kajian Badan Meteorologi dan Geofisika, gempa tersebut adalah gempa tektonik akibat tumbukan antar lempeng benua.

Penyebab gempa diperkirakan akibat aktifitas tumbukan antar lempeng benua Sangir Thrust, Ternate Thrust, dan Punggungan Mayu.
 
Gempa berpusat di laut pada kedalaman 212 kilometer. "Gempa yang terjadi di P. Morotai, Maluku Utara tidak berpotensi tsunami karena walaupun berpusat dilaut namun energi yag dikeluarkan tidak cukup kuat untuk memicu terjadinya gelombang tsunami”, ujar Kepala Bidang Pengamatan Gempabumi dan Gerakan Tanah, Badan Geologi, E. Kusdinar Abdurrachman seperti dikutip laman Departemen Energi dan Sumber Daya Alam, Jumat 30 Januari 2009. 

Meski demikian, masyarakat diminta mewaspadai kemungkinan terjadinya gempa susulan. Kemungkinan terjadi gempa susulan masih terjadi dengan energi yang lebih kecil dari gempa utama. 

Kusdinar mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan mengikuti arahan serta informasi dari petugas satuan pelaksana dan satuan koordinasi pelaksana penanggulangan bencana.

Terinspirasi Langkah Indonesia, Amerika Serikat Suarakan Penundaan dan Perubahan Kebijakan EUDR
Dokter sekaligus influencer, Qin Huilan tampil di ajang Paris Fashion Week.

Berawal dari Hobi Pakai Brand Mewah, Selebgram Berusia 70 Tahun Ini Debut di Paris Fashion Week

Di usia yang tak muda lagi, Qin Huilan baru saja memulai debut di runway Paris Fashion Week. Qin Huilan berjalan di peragaan busana Miu Miu Fall/Winter 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024