Tiga Daarah Papua yang Jadi Sumber Ancaman

Kerusuhan di Lany Jaya Papua
Sumber :
  • Banjir Ambarita, Papua

VIVAnews - Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri, Kombes Pol Boy Rafli Amar mengatakan setidaknya ada tiga daerah yang memiliki ancaman besar terhadap keamanan Papua secara umum. Ketiga daerah tersebut adalah Kabupaten Paniai, Kabupaten Timika, dan Kabupaten Puncak Jaya.

"Selama ini daerah itu dikenal memiliki ancaman terkait dengan kelompok sipil bersenjata yang (melakukan penyerangan) secara sporadis," kata Boy saat menggelar konfrensi pers di Mabes Polri, Jakarta.

Terkait dengan kontak senjata antara Tentara Pembebasan Nasional Organisasi Papua Merdeka (TPN OPM) dengan polisi di Eduda Paniai Papua, pada Selasa 13 Desember 2011 kemarin, Boy membantah pihaknya yang lebih dulu melakukan penyerangan. Dia menegaskan anggota satuan tugas operasi yang tengah melakukan patroli tiba-tiba diserang.

"Awalnya terjadi penembakan kepada anggota. Kemudian saling balas membalas. Dan petugas kita menemukan lokasi yang oleh mereka dijadikan markas," terangnya.

Dia menambahkan dalam insiden itu tidak ada warga yang terluka. "Kecuali anggota kita yang ditembak. Lainnya tidak terlibat dalam kegiatan tembak menembak itu dan aman," ucapnya.

Bikin 2 Gol ke Gawang Korsel, Begini Kata Rafael Struick
Ilustrasi beli obat bisa lewat layanan telefarmasi.

Istri Bintang Emon Positif Narkoba Gegara Obat Flu, Begini Penjelasan Ahli

Terkait kasus yang dialami oleh Alca Octaviani, ada 2 jenis obat yang telah ia konsumsi di antaranya adalah obat actifed yang mempunyai kandungan pseudoephedrine.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024