Mensos: Dinas Sosial Harus Proaktif soal Tasripin

Mensos Kunjungi Korban Banjir
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVAnews
Banyak yang Mudik H-4, Menhub Minta Maskapai Berikan Promo di H-10
- Dinas Sosial harus lebih proaktif kepada masyarakat agar tidak muncul kasus-kasus Tasripin lainnya. Hal tersebut disampaikan Menteri Sosial, Salim Segaf Al Jufri, Selasa 23 April 2013.

Anak Selebgram Aghnia Punjabi Diduga Dianiaya Pengasuh, Badan Diduduki hingga Kepala Dibanting

"Sebelum itu (kasus Tasripin) muncul, harusnya dinas sosial turun juga. Mengecek ke rumah-rumah, turun langsung ke masyarakat," ujar Salim.
Suara Golkar di Pemilu 2024 Naik Signifikan, Airlangga: Hitungan Kami Dapat 102 Kursi


Salim yang duduk di Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera itu berharap masyarakat juga ikut berperan serta apabila menemukan kasus serupa terjadi di lingkungannya. Jangan sampai, masyarakat tak acuh terhadap apa yang terjadi di sekelilingnya.


"Saya khawatir masyarakat kita sudah tidak mau tahu lagi apa yang terjadi di tetangganya, hanya memikirkan diri sendiri saja. Kalau masyarakat mempunyai info, berikanlah informasi tersebut," kata Salim.


Dengan adanya kasus Tasripin ini, Salim berharap agar pemerintah daerah lebih memperhatikan rakyatnya ketika mereka sudah terekspose di media. "Saya harap ke media juga, kalo ada yang begitu lagi, dimunculkan saja. Supaya pemerintah daerah menjadi hati-hati dan malu," kata Salim. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya