VIDEO: Singa Mati di Kebun Binatang Surabaya

Singa Afrika Barat
Sumber :
  • predatoraware.wildlifedirect.org
VIVAnews - Satwa mati di kandang kembali terjadi di Kebun Binatang Surabaya, Jawa Timur. Kali ini, seekor singa Afrika bernama Michael ditemukan mati terjerat kawat seling pintu kandangnya.
Peringatan Nuzulul Qur'an Tingkat Nasional, Kemenag: Spirit Bawa Indonesia Menjaga Keragaman

Petugas menemukan singa itu sudah terbaring kaku dengan jeratan kawat di bagian lehernya pada Selasa pagi, 7 Januari 2014. Singa asal Afrika itu berumur 1,5 tahun.
Pakai Uang Palsu Beli Narkoba dan Punya Senpi Rakitan, Pecatan TNI AL di Lampung Ditangkap

Menurut Humas KBS, Agus Supangkat, singa itu mati terjerat kawat diduga terjadi pada malam hari saat hendak keluar dari kandangnya. "Terjerat kawat tali seling pintu kandangnya," kata Agus Supangkat.
Blak-blakan Soal Rizky Irmansyah, Nikita Mirzani: Perhatian Banget

Matinya singa di KBS ini disayangkan pengunjung. Sebab, ini bukan kali pertama terjadi. Mereka khawatir bila tidak ada pembenahan, satwa di KBS bakal habis.

"Kecewa, memang banyak yang mati kan, sebelumnya jerapah," kata Hasan, seorang pengunjung.

Tim identifikasi Polrestabes Surabaya pun turun tangan menyelidiki penyebab kematian singa tersebut.

Tonton selengkapnya di ini.

Banyaknya kasus kematian satwa di kebun binatang itu menarik keprihatinan banyak pihak, termasuk media asing. Reporter media Inggris, Richard Shears, dari Daily Mail, menilai KBS adalah kebun binatang maut yang tidak memperlakukan hewan-hewan di dalamnya dengan baik.

Shears, dalam laporannya di Daily Mail, 26 Desember 2013, menuliskan kondisi miris para hewan di kebun binatang terbesar di Surabaya itu. "Saya melihat lebih dari 3.000 satwa di Kebun Binatang Surabaya yang dibiarkan mati pelan-pelan," ujarnya. (art)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya