Empat Wilayah di Sumbar Diselimuti Asap, Kualitas Udara Tak Sehat

Kebakaran hutan di Riau
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Arif Pribadi
VIVAnews
Unilever Indonesia Cetak Laba Bersih Rp 1,4 Triliun Kuartal I-2024
- Tidak hanya Kota Padang, empat wilayah lain di Provinsi Sumatera Barat juga diselimuti kabut asap yang berasal dari kebakaran hutan di Jambi dan Sumsel. Keempat wilayah itu adalah Kabupaten Lima Puluh Kota, Kabupaten Agam, Kota Payakumbuh, dan Kota Bukittinggi.

Pelatih Korea Selatan Puji Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia U-23 Setinggi Langit

Kabut asap telah menyelimuti empat wilayah itu sejak beberapa hari terakhir. Jarak pandang kurang satu kilometer. Otoritas pemerintah daerah setempat telah mengumumkan bahwa kualitas udara tidak sehat bagi masyarakat.
Mobil Angkot Andalan Masyarakat Ini Segera Berusia Emas


Warga mengaku mulai mengalami gangguan pernapasan lantaran menghirup udara tak bersih akibat kabut asap kiriman dari daerah tetangga tersebut. Aktvitas masyarakat di empat wilayah itu pun mulai terganggu.


Meski begitu, belum tampak pihak atau instansi pemerintah daerah setempat yang membagikan masker kepada masyarakat. Warga berharap kabut asap segera mereda sehingga aktivitas mereka kembali normal. (ren)


Donal Meisel/Bukittinggi/Payakumbuh/Lima Puluh Kota/Agam
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya