Hercules Jatuh di Magetan

Panglima TNI Bantah Hercules Dikomersilkan

VIVAnews - Panglima Tentara Nasional Indonesia Jenderal Djoko Santoso membantah pesawat Hercules yang jatuh di Magetan, Jawa Timur, dikomersialkan karena terdapat penduduk sipil yang ikut menumpang pesawat nahas itu.

“Pesawat itu tidak dikomersilkan. Tidak ada itu,” kata Djoko usai bertemu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Negara Jakarta, Rabu 20 Mei 2009.

Djoko mengatakan seluruh penduduk sipil yang ikut menumpang pesawat militer nahas itu merupakan keluarga anggota TNI. “Ada (tentara) yang bawa istri dan anak juga,” kata Djoko.

Selanjutnya, Djoko meminta maaf maaf kepada masyarakat yang tempat tinggal kejatuhan pesawat.

Pesawat Hercules jatuh tadi pagi di Desa Geplak, Kecamatan Keras, Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Pesawat ini buatan Knock Heat 1980 Amerika Serikat dan digunakan TNI AU sejak Oktober 1994.

Dinas Penerangan TNI AU menyebutkan di dalam pesawat ada 99 penumpang (sekitar 14 di antaranya anak-anak) dan 11 kru. Dari jumlah itu hanya 15 orang selamat dan 98 lainnya tewas.

Kasus Mayat Perempuan dengan Kondisi Wajah Hancur, Polisi Tangkap 3 Orang
Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko

100 Ribu Pendukung Prabowo-Gibran Diklaim Bakal Aksi di MK Besok, Polri Lakukan Ini

Pemilih dan pendukung Prabowo-Gibran disebut akan melakukan aksi damai di depan Mahkamah Konstitusi (MK) Jumat besok, 19 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024