Antasari Azhar: di Penjara, Satu Jam Serasa Sehari

Antasari Azhar saat bertemu klien di kantor notaris.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Muhammad Iqbal
VIVA.co.id
Antasari Azhar: Jangan Ganggu Saya Lagi
- Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi, Antasari Azhar, yang menjalani masa tahanan di LP Tangerang, saat ini tengah menjalani proses asimilasi dengan bekerja di sebuah kantor notaris. Setiap pagi, mulai pukul 09.00-17.00 WIB, Antasari Azhar bekerja di Kantor Handoko Halim, Notaris dan PPAT di Jalan Soleh Ali, Nomor 58 Kota Tangerang.

Antasari: Jika Kasus Saya Diusut Seperti Mirna akan Berbeda

Saat hendak masuk ke dalam kantor, Antasari sempat menjawab pertanyaan wartawan yang ingin memantau aktivitas dia di kantor Notaris tersebut.
Jalani Asimilasi, Ini Kekhawatiran Antasari Azhar

"Ini bagus buat saya, me
refresh
ilmu hukum saya lagi," kata Antasari, Rabu, 16 September 2015.


Kepada wartawan, Antasari sempat mencurahkan isi hatinya, yakni kebosanan dia di dalam Lembaga Permasyarakatan, dan dia sangat antusias menjalani proses asimilasi ini. "Di penjara itu, satu jam serasa sehari, sehari serasa seminggu," ujarnya.


Pantauan VIVA.co.id, sejak tiba di kantor Notaris, Antasari Azhar nampak berbincang dengan kliennya, ditemani oleh kuasa hukum Antasari, Boyamin Saiman yang nampak menemani aktivitas Antasari Azhar hari ini.


Antasari yang merupakan terpidana kasus pembunuhan berencana terhadap bos PT Putra Rajawali Banjaran itu telah menjalani proses asimilasi selama satu bulan. Jika tidak ada halangan, maka dia akan terus menjalani program sampai masa 2/3 hukumannya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya