Ini Cara Polisi Jawa Tengah Hadapi Pemudik Pemotor

Sepeda motor ketika mudik. (Ilustrasi)
Sumber :
  • U-Report

VIVA.co.id – Kepolisian Daerah Jawa Tengah mempersiapkan pengamanan mudik Lebaran 2016 bagi masyarakat yang menggunakan sepeda motor. Terlebih, sepeda motor terbilang sebagai alat transportasi yang banyak dimiliki dan favorit digunakan untuk mudik.

Daftar Lengkap Kendaraan yang Terlibat Kecelakaan Mudik

Kepala Subdit Pendidikan dan Rekayasa (Dikyasa) Ditlantas Polda Jawa Tengah, Ajun Komisaris Besar Polisi Indra mengatakan, salah satu cara untuk pelayanan terhadap pemudik dengan sepeda motor adalah dengan menyediakan tempat istirahat atau check point bagi pengendara.

"Kita siapkan banyak tempat istirahat dan cek poin, bahkan ada lahan sebesar 14 ribu meter kita siapkan untuk pemudik sepeda motor beristirahat," kata Indra saat berbincang dengan VIVA.co.id, Rabu, 29 Juni 2016.

Posko Angkutan Lebaran 2016 Resmi Ditutup

Nantinya, dalam tempat istirahat atau cek poin tersebut memang disediakan sebagai tempat istirahat, tempat ibadah, isi bensin, bengkel hingga fasilitas pijat. Selain itu, Indra menambahkan, pihaknya juga akan menempatkan personel di titik yang selalu rawan akan kemacetan dan kecelakaan.

"Motor nanti di alun-alun Brebes diprediksi terjadi kepadatan dan dikhawatirkan juga pasar tumpah serta kepadatan di pom bensin. Maka itu akan disiagakan personel," ucapnya.

Musim Mudik di Sumut, Kecelakaan Naik Korban Berkurang

Jika masih juga terjadi kepadatan, Indra mengungkapkan, pihaknya siap melakukan contra flow atau buka tutup jalan layaknya yang kerap dilakukan di jalur Puncak Bogor. "Contra flow dilakukan mulai Simpang Maya. Kita bisa buat lajur tiga dari arah Jakarta, tapi bisa saja kita tutup semua, seperti di puncak, tapi kan tetap ada jam-jamnya, misal satu jam ditutup kemudian dibuka lagi," kata dia.

(ren)

Tol Cipali

Kemenhub: Ada 16 Titik Macet Jelang Lebaran

Antisipasi dilakukan sejak dini. Berkoordinasi dengan Polri.

img_title
VIVA.co.id
5 April 2017