Politikus Nasdem Ditemukan Tewas Gantung Diri

Ilustrasi garis polisi.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) periode 2014-2019 Kota Batu, Sandy Pratama Putra, warga Jalan Kasiman Terusan No. 5 Kota Batu, meninggal dunia dengan cara gantung diri, Minggu, 8 Januari 2017. Sandy tercatat merupakan anggota Komisi B DPRD Kota Batu dari Partai Nasdem. 

Penemuan Kerangka Manusia Pakai Sarung dan Peci Bikin Geger Pendaki Gunung Slamet

Sandy ditemukan gantung diri di sebuah rumah usaha kripik, di Jalan Raya Tlekung, RT 05 RW 04, Desa Tlekung, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Sandy gantung diri dengan menggunakan tali yang diikat ke atap gudang keripik.

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Polres Kota Batu Ajun Komisaris Polisi Waluyo mengatakan, peristiwa nahas tersebut pertama kali diketahui oleh Sugandi, keluarga Sandy Pratama. Saat itu Sugandi akan mengambil alat pertukangan di gudang. 

4 Selebgram Indonesia yang Putuskan Bunuh Diri, Terbaru Meli Joker Saat Live Instagram

"Saksi masih keluarga korban. Saat itu akan mengambil alat pertukangan di gudang sekira pukul 09.00 WIB. Namun ia melihat korban sudah meninggal dunia, dan langsung menghubungi polisi," kata Waluyo. 

Dari hasil identifikasi sementara, polisi tidak menemukan tanda kekerasan pada tubuh korban. "Hasil olah TKP dan identifikasi oleh unit ident Polres Batu tidak ditemukan tanda kekerasan pada tubuh korban," ucap Waluyo.

5 Fakta Meli Joker Tewas Bunuh Diri, Ternyata Pernah 4 Kali Coba Akhiri Hidup

Saat ini korban sudah dievakuasi dan dibawa ke rumah sakit sebelum dibawa ke rumah duka. "Kami masih akan melakukan penyelidikan lebih lanjut," ujar Waluyo.

Sementara itu, Ketua Dewan Pengurus Cabang Nasdem Kota Batu Edi Kusnadi turut berduka cita atas kepergian Sandy Pratama. Edi tak mengetahui latar belakang yang membuat Sandy memutuskan mengakhiri hidupnya dengan cara tragis.

"Saya saat ini masih di rumah duka turut berbela sungkawa. Soal penyebabnya kami belum tahu ada masalah atau tidak," kata Edi Kusnadi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya