Menteri Agama Berharap Agama di Indonesia 'Tak Dibajak'

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA.co.id – Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengajak jajaran kepala daerah, pejabat Kementerian Agama dan akademisi untuk bekerja bersama mengembalikan esensi agama yang sesungguhnya di antara kemajemukan Indonesia. 

Kemenag Sebut Ada 1.948 Jemaah Batal Berangkat Umrah

"Kita mengemban misi bagaimana agar kualitas kehidupan dan pendidikan kegamaan di Indonesia membaik. Bagaimana juga kita mengupayakan kerukunan hidup antar umat agar kualitasnya membaik," kata Lukman dalam pembukaan Rapat Kerja Nasional Kementerian Agama 2017 di Ancol, Jakarta Utara, Minggu 26 Februari 2017.

Untuk mengembalikan esensi keagamaan tersebut, Lukman menekankan bagaimana memaknakan agama itu sendiri, di mana hakikatnya mengajak setiap orang untuk berkemampuan dan berkemauan untuk memanusiakan sesamanya.

Mantan Menag Lukman Hakim Diperiksa Terkait Haji dan Gratifikasi

Menurutnya hal ini perlu dilakukan karena di era globalisasi saat ini, kompetisi hidup semakin tinggi dan seringkali membuat masyarakat menjadi khilaf serta mengalami perubahan yang sebaliknya.

"Kita tidak ingin melihat kenyataan bahwa agama di Indonesia dibajak, dipersempit, diperkecil maknanya, kemudian diubah sedemikian sehingga lebih mengedepankan dan menuntut dari orang lain," ujar dia.

Indeks Kepuasan Haji Meningkat, Menag: Ini Keberhasilan Semua Pihak

Lukman berharap dalam Rakernas 2017 ini, setiap jajaran dapat melakukan perubahan yang diharapkan dan mengikuti sensitivitas dinamika yang berkembang di sekeliling masyarakat.

"Bagaimana agar keberadaan Kemenag lebih dirasa manfaatnya bagi masyarakat dan bagaimana agar layanan bermartabat bisa semakin dekat di mata umat," tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, ia juga menyampaikan apresiasi kepada sejumlah pimpinan kepala daerah, gubernur, bupati dan walikota yang telah memberikan kontribusi dalam mencapai visi, yaitu meningkatnya kualitas kehidupan keagamaan. (ren)
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya