Ketua DPR Ucapkan Selamat kepada 17 Duta Besar RI Baru

Ketua DPR Setya Novanto
Sumber :

VIVA.co.id – Ketua DPR RI Setya Novanto mengapresiasi dan memberikan selamat kepada 17 Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) Republik Indonesia yang akan ditempatkan di berbagai negara sahabat. Pelantikan 17 Duta Besar tersebut dilaksanakan pada hari ini, Senin 13 Maret 2017 oleh Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta.

5 Negara Putus Hubungan dengan Israel, Ada Negara NATO

“Saya mengapresiasi dan memberikan selamat kepada para duta besar yang baru saja dilantik. Mereka berasal dari berbagai latar belakang, ada dari ilmuwan, aktivis, purnawirawan, dan lain sebagainya. Dengan latar belakang yang telah dimiliki, saya yakin para duta besar yang baru saja dilantik bisa menjalankan misi kenegaraan dengan baik, sesuai dengan kebijakan Kementerian Luar Negeri yang telah digariskan oleh Presiden Jokowi,” ujar Setya Novanto usai pelantikan tersebut.

Ia berharap, selain menjalankan misi diplomatik menjaga hubungan baik dengan negara sahabat, para duta besar juga bisa melakukan hal lain yang bermanfaat bagi Indonesia.

Jokowi Lantik 17 Duta Besar Baru

“Para duta besar dapat membuka dan memperluas pasar perdagangan Indonesia di dunia internasional. Perwakilan Indonesia di berbagai negara sahabat bisa menjadi jendela pemasaran yang efektif. Seiring dengan iklim ekonomi dalam negeri yang terus membaik, para duta besar juga bisa menarik investasi ke dalam negeri. Tak kalah penting, potensi pariwisata Indonesia juga harus dipromosikan secara maksimal,” kata politisi dari Partai Golkar.

Lebih lanjut, ia mengatakan, bahwa peningkatan potensi kerjasama di berbagai bidang juga perlu diperhatikan. Karena selain kerjasama di bidang sosial, ekonomi, dan pertahanan keamanan, para duta besar juga bisa meningkatkan kerjasama di bidang pendidikan, terutama memperluas beasiswa pendidikan yang dapat diakses oleh saudara-saudara kita di dalam negeri, ujarnya.

Jokowi Terima 4 Duta Besar Baru yang Bertugas di Indonesia

“Dengan peran aktif para duta besar kita di berbagai negara, saya yakin Indonesia akan menjadi negara yang disegani dan dihormati,” kata anggota dewan dari daerah pemilihan Nusa Tenggara Timur ini.  (webtorial)

KMBAAA Ikhtiar Penguatan Moderasi Beragama di Level Global

Kemenag: KMBAAA Ikhtiar Penguatan Moderasi Beragama di Level Global

Kementerian Agama menggelar Konferensi Moderasi Beragama Asia Afrika dan Amerika Latin (KMBAAA). Ajang ini berlangsung di Bandung, 20 - 22 Desember 2023. Wamenag hadir

img_title
VIVA.co.id
20 Desember 2023