Prabowo Kunjungi Hatta, Bahas Pillpres 2014?

Prabowo Subianto di deklarasi cagub-cawagub Sumut, Gus Irawan dan Soekirman
Sumber :
  • ANTARA/Septianda Perdana
VIVAnews - Dua ikon partai bertemu. Ketua Dewan Pembina Gerindra, Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Hatta Rajasa. Merebak kabar keduanya bakal berkoalisi dalam pemilihan presiden 2014. Benarkah?
Prediksi Liga Europa: Atalanta vs Liverpool

Wakil Sekretaris Jenderal PAN, Teguh Juwarno, mengakui ada pertemuan antara Hatta dengan Prabowo di kediaman Hatta pada Minggu malam, 3 Februari 2013. 
PDIP Terbuka untuk Siapa Saja yang Mau Maju Pilkada Jakarta 2024

Namun, ia menyangkal bahwa pertemuan Ketua Umum PAN dengan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu membahas seputar Pemilu Presiden tahun 2014.
Valentino Rossi Gagal, Maverick Vinales Sukses

"Hanya sebatas temu kangen saja. Komunikasi ringan-ringan saja. Ketemu di kediaman Ketua Umum (Hatta Rajasa) di Fatmawati," kata Teguh, kepada wartawan, di Jakarta, Senin, 4 Februari 2013.

Keduanya bertemu selama hampir dua jam. Seusai pertemuan tertutup iti, Prabowo tidak memberi penjelasan ihwal pertemuan tersebut.

Prabowo dan Hatta adalah dua pemimpin partai politik yang disebut akan maju sebagai calon presiden di Pemilu tahun 2014. Prabowo adalah capres terpopuler menurut sejumlah lembaga survei. Sedangkan Hatta, walau tak berada di posisi teratas dalam survei, namanya sering masuk perhitungan capres terpopuler.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya