Wiranto: Pemerintah Harus Bisa Jelaskan Kenapa Harus Naikkan BBM

Wiranto Ajak Hary Tanoe ke DPR
Sumber :
  • ANTARA/Widodo S. Jusuf
VIVAnews - Rakyat tak akan mempermasalahkan kenaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi, asalkan pemerintah memberikan penjelasan yang rasional. Ini dikatakan Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto, di Gedung DPR, Jakarta, Jumat 19 April 2013. "Masyarakat kita kan penurut," kata Wiranto. 
Golkar Terbuka Jika Jokowi-Gibran Mau Gabung: Amin, Kami Anggap Doa

Menurutnya, masyarakat selalu taat apa yang diputuskan pemerintah. Namun demikian, pemerintah wajib menjelaskan rasionalisasi kebijakan yang diambilnya. Sebab, rakyat punya hak untuk tahu apa yang dikerjakan pemerintah.
Viral Obrolan Lawas Billy Syahputra dengan Chandrika Chika, Ibunya Singgung Soal Narkoba

"Mereka harus tahu, dalam arti, apa yang diputuskan pemerintah merupakan suatu posisi yang dikatakan mandat dari rakyat," kata Wiranto.
Vokasi Industri Kemenperin Buka Pendaftaran Sampai 31 Mei

Penjelasan itu, kata Wiranto, harus jelas sehingga masyarakat benar-benar paham. Dengan begitu jika terjadi kenaikan tidak terjadi gejolak.

"Ada keterbukaan, kepercayaan rakyat terhadap apa yang dilakukan pemerintah."

Menurutnya, yang terpenting sebenarnya bagaimana trust atau kepercayaan dibangun antara si pemberi mandat dengan pelaksanan mandat. "Selama trust ini tidak terbangun atau luntur apa pun yang dilakukan pemerintah akan direspon negatif oleh masyarakatnya," ujarnya. (adi)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya