Debat Calon Presiden 2009

LSI: Debat Malam Ini Miliknya SBY

VIVAnews - Peneliti Senior Lembaga Survei Indonesia, Burhanuddin Muhtadi, menilai debat calon presiden malam ini akan memperlihatkan keunggulan Susilo Bambang Yudhoyono. Tema "Mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik dan Bersih serta Menegakkan Supremasi Hukum dan HAM" merupakan tema yang sangat dikuasai SBY.

"Debat ini menjadi ajang SBY untuk menjelaskan apa yang telah dilakukannya ketika menjadi presiden," kata Burhan dalam perbincangan dengan VIVAnews, Kamis 18 Juni 2009. "Ini menjadi ajang SBY untuk menceritakan keberhasilannya," ujar Burhan.

Burhan menyandarkan pendapatnya ini berdasarkan survei yang dilakukan lembaganya. SBY dinilai mayoritas responden memiliki integritas yang paling baik. "Integritas ini merupakan bagian tak terlepaskan dari tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih," ujar Burhan.

Kemudian, dengan pengalaman memimpin selama lima tahun, SBY akan diuntungkan karena bisa melihatkan apa yang telah dikerjakannya kepada publik. "Belum lagi, debat ini bertepatan dengan sehari setelah besannya (Aulia Pohan--red), divonis oleh Pengadilan Korupsi," kata Burhan. "Namun bukan berarti SBY memanfaatkan kasus itu, tapi ini menjadi pembuktian komitmennya untuk menegakkan pemerintahan yang bersih," ujar lulusan Australian National University itu.

Sementara pesaing SBY, Megawati Soekarnoputri dan Jusuf Kalla, harus berjuang keras untuk melihatkan integritas itu. "Suami Mega, Taufiq Kiemas, kan lebih dikenal sebagai pengusaha, sementara Jusuf Kalla juga begitu," kata Burhan. "Jusuf Kalla harus bisa meyakinkan publik bahwa bisnis keluarganya tak bisa mengintervensi kekuasaan."

Karena itu, ujar Burhan, jika calon presiden Megawati Soekarnoputri dan Jusuf Kalla ingin terlihat lebih baik dalam debat malam ini, dia harus menawarkan program yang luar biasa. "Bisa saja dia mengajukan e-government, sebuah pemerintahan yang dikelola dengan elektronik sehingga merampingkan birokrasi," kata Burhan.

Debat malam ini dilakukan pukul 19.00-21.00 di Studio TransCorp, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan. Moderator adalah Rektor Universitas Paramadina, Anies Baswedan, dan ditayangkan Trans7.

arfi.bambani@vivanews.com

Sopir Taksi Online yang Todong Penumpang Wanita Minta Rp100 Juta Ditangkap
Frislly Herlind

Perdana Jajal Action di Film Horor Marni The Story of Wewe Gombel, Frislly Herlind Rasakan Hal Ini

Diakui Frislly, dirinya sempat mengalami memar-memar saat proses latihan action, namun ia tidak merasakan sakit sama sekali.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024