Pilkada Tangsel, PDIP Sindir Pasangan Airin-Benyamin

Kampanye PDIP
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yakin, pasangan nomor urut dua di Pilkada Tangerang Selatan, Arsid-Eliver bisa mewujudkan pemerintahan bersih untuk rakyat jika dipercaya memimpin Tangsel. Arsid-Eliver akan bersaing ketat dengan pasangan Airin-Benyamin.

Putra Risma Tak Rela Ibunya Jadi Calon Gubernur Jakarta

"Arsid memiliki pengalaman luas di pemerintahan. Sedangkan Elvier sebagai seorang dokter dan posisinya sebagai kepala rumah sakit memiliki jiwa sosial dan kemanusiaan yang sangat kuat," kata Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, Sabtu, 21 November 2015.

Menurut Hasto, pasangan ini merupakan antitesis pasangan Airin-Benyamin. Mereka juga terbebas dari dominasi keluarga tertentu. "Arsyid-Elvier membawa semangat perubahan. Mereka berdua memilik komitmen kerakyatan yang kuat, dan tidak mengenal mobil mewah. Di Tangerang Selatan ini kekuatan perubahan muncul dalam diri Arsyid-Elvier untuk menjadikan kekuasaan sebagai alat keberpihakan pada rakyat miskin. Hal ini sejalan dengan realitas kemiskinan yang makin membesar akibat dominasi penguasaan dana APBN pada keluarga tertentu," kata Hasto menambahkan.

Hasto Bantah Sering Komunikasi dengan Risma

Sementara, Karna Brata Lesmana, Ketua Divisi Bapilu Hanura yakin, masyarakat Tangerang Selatan akan digerakkan oleh hati nurani untuk berani menghadapi dominasi politik keluarga yang selama ini menjadi kekuatan penopang Airin.

"Alasan mewujudkan pemerintahan yang pro rakyat tanpa korupsi itulah yang menjadi alasan Hanura mengapa kami mengusung sosok pemimpin seperti Arsid dan sosok dokter yang mampu mengobati penyakit rakyat, yakni dokter Elvier," kata Karna.

Apalagi, Pilkada yang dilaksanakan pada tanggal 9 Desember mendatang bertepatan dengan momentum hari anti korupsi se-dunia. "Momentum ini menjadi kesempatan emas bagi rakyat Tangsel untuk membebaskan diri dari berbagai persoalan korupsi," kata Karna.

Koalisi Kekeluargaan Masih Belum Bersifat Final, kata PDIP

(mus)

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto.

PDIP Bahas Nama Budi Waseso untuk Pilkada Jakarta

Sekretaris Jenderal mengelak menjawab soal nama Risma.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016