Curhat SBY, Kencangnya Cobaan Sejak Agus Jadi Cagub

Agus Harimurti Yudhoyono
Sumber :
  • Instagram @Agusyudhoyono

VIVA.co.id – Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan, sejak Agus maju sebagai calon gubernur DKI Jakarta, dia mulai merasakan cobaan datang menerpa dirinya dan keluarganya. SBY kemudian bercerita singkat.

Kesal dengan PSI, Demokrat Minta Jangan Seret SBY

"Sejak Agus Harimurti Yudhoyono mencalonkan diri sebagai Gubernur DKI Jakarta, angin menerpa saya dan keluarga dengan sangat kencang," kata SBY di kediamannya di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Rabu 2 November 2016

SBY berharap, agar anak sulungnya itu diberi kelancaran untuk menjalani persaingan perebutan kursi DKI 1 pada Pilkada 2017 mendatang. Sebab, saat ini SBY menilai situasi Pilkada di DKI Jakarta mulai memanas.

Demokrat Nilai Sikap Jokowi soal Penundaan Pemilu Belum Tegas

"Saya memohon dan meminta pertolongan Allah Subhana wa Ta'ala, semoga Agus Harimurti Yudhoyono yang menggunakan hak konstitusionalnya untuk ikut berkompetisi dalam pemilihan gubernur Jakarta, tidak dianggap sebagai ancaman terhadap keamanan nasional," begitu curahan hati (curhat) SBY

SBY juga meminta doa restu kepada segenap masyarakat dalam menjalani hal, yang menurutnya cobaan itu.

Ikhtiarkan Keinginan AHY, Agung Demokrat: Kuda Hitam Simbol Perjuangan

"Saya juga mohon doa restu rakyat, agar saya kuat menghadapi situasi politik ini," ujarnya. (asp)

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)

AHY: Rakyat Mana yang Ingin Pemilu 2024 Ditunda?

Menurut AHY, penundaan pemilu hanya akan menyengsarakan rakyat, dan menghadirkan rasa ketidakadilan.

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2022