Ketua MPR Ajak Gunakan Hak Pilih dengan Sebaik-baiknya

Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat, Zulkifli Hasan
Sumber :
  • VIVA.co.id/Lilis Khalisotussurur

VIVA.co.id – Menjelang masa tenang Pilkada Serentak, Ketua MPR RI Zulkifli Hasan menyerukan agar masyarakat aktif menggunakan hak pilihnya pada 15 Februari 2017.

Demokrat Lawan Keluarga Ratu Atut di Pilkada Banten

"Kedaulatan rakyat di tangan rakyat. Ayo gunakan hak pilih di 15 Februari nanti dengan sebaik baiknya," kata dia dalam keterangan tertulisnya, Sabtu 11 Februari 2017.

Zulkifli mengimbau kepada KPU dan Bawaslu agar menunaikan tugas dan fungsinya dengan profesional, jujur, adil, independen dan hanya berpihak pada Merah Putih.

Semua Petugas KPPS Pilkada 2020 Akan Jalani Rapid Test

Zulkifli juga menyampaikan harapannya kepada aparat keamanan agar menjalankan tugas dengan prinsip keadilan bagi semua pihak. 

"Saya yakin dan percaya, netralitas aparat keamanan akan menjamin Pilkada Serentak 2017 dan berjalan lancar. Pilihan bisa berbeda, tetapi persatuan tetap yang utama. Kita ini keluarga besar, kita jaga kebersamaan sebagai bangsa," kata dia.

Pemilu Serentak 2024 Kemungkinan Ditunda
Mendagri ?Tito Karnavian di Medan, Sumut, Jumat, 3 Juli 2020.

Pilkada Serentak di Sumut, Mendagri: Semua Siap

Pilkada serentak ini harus mengikuti protokol kesehatan.

img_title
VIVA.co.id
3 Juli 2020