Dewan Pakar Golkar Rekomendasikan Munaslub

Ketua Dewan Pakar Golkar Agung Laksono
Sumber :
  • VIVA.co.id/Adi Suparman

VIVA – Dewan Pakar Partai Golkar menerima enam orang perwakilan dari DPD I Golkar di seluruh Indonesia pada Jumat 8 Desember 2017. Setelah berdiskusi dengan mereka, Dewan Pakar mencapai kesepahaman, yakni merekomendasikan Musyawarah Nasional Luar Biasa. 

Airlangga Respons Gugatan PDIP di PTUN: Keputusan MK Sudah Final

"Dewan Pakar bersama DPD Partai Golkar Provinsi se-Indonesia, memahami dan merekomendasikan kepada DPP Partai Golkar dan memberikan penguatan kepada DPP Partai Golkar untuk menyelenggarakan Munaslub Partai Golkar pada tanggal 15 sampai 17 Desember 2017," kata Ketua Dewan Pakar Agung Laksono di Slipi, Jakarta.

Agung mengatakan upaya ini adalah bagian dari penyelamatan Golkar yang sedang menghadapi permasalahan. Di mana hal tersebut mendegradasi elektabilitas Golkar.  "Di mana Partai Golkar menghadapi berbagai agenda nasional yang penting dan strategis," ujar Agung. 

Airlangga Dapat Dukungan Satkar Ulama jadi Ketum Golkar Lagi, Didoakan Menang Aklamasi

Untuk penyelenggaraan Munaslub tersebut, Dewan Pakar meminta kepada DPP agar melakukan rapat pleno pada Senin 11 Desember 2017 nanti. Pleno tersebut untuk menetapkan jadwal agenda Munaslub. 

"Dewan Pakar bersama DPD Partai Golkar Provinsi se-lndonesia menyakini, bahwa Munaslub adalah sebagai jalan yang sungguh bermartabat dan konstitusional dengan tetap mengedepankan semangat gotong-royong dan kebersamaan," kata Agung.

Hobi Lari, Politisi Golkar Misbakhun Capai Finis di London Marathon 2024

Sebelumnya diberitakan, sebanyak 31 Dewan Pimpinan Daerah I Partai Golkar menyampaikan agar segera dilaksanakan agenda Munaslub. Ketua Pelaksana Partai Golkar, Idrus Marham, pun merespons positif niat dari pengurus DPD I untuk melakukan Munaslub Golkar. Nantinya dari DPP akan melakukan rapat terlebih dahulu. (ren)

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto

Airlangga Respons PDIP: Jokowi-Gibran Masuk Keluarga Besar Golkar, Tinggal Formalitasnya Saja

PDIP sebelumnya sudah tak akui lagi Jokowi dan Gibran sebagai kader partai.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024