Lawan Bosnia, Argentina Menolak Difavoritkan

Pelatih Timnas Argentina, Alejandro Sabella
Sumber :
  • REUTERS/Marcos Brindicci

VIVAbola - Pelatih Timnas Argentina, Alejandro Sabella, menolak mengakui bahwa timnya lebih difavoritkan untuk menaklukkan Bosnia-Herzegovina. Menurut Sabella, Bosnia-Herzegovina adalah lawan yang sama sekali tidak boleh diremehkan.

Argentina bakal menghadapi Bosnia-Herzegovina dalam pertandingan Grup F Piala Dunia 2014 di Estadio Jornalista Mário Filho, Rio de Janiero. Ini menjadi Piala Dunia pertama bagi Bosnia-Herzegovina sebagai negara yang merdeka.

Kendati Albiceleste diperkuat nama-nama besar seperti, Lionel Messi, Angel Di Maria, Sergio Aguero, dan Javier Mascherano, Sabella mencoba merendah. Dia menegaskan bahwa tim-tim asal Eropa Timur berpotensi membuat kejuta bila tidak diwaspadai. 

“Saya tidak suka kata 'favorit', jadi saya serahkan kepada orang lain,” kata Sabella, seperti dilansir L'Equipe.

"Hari ini, semakin banyak tim berada pada tingkat yang sama dalam sepakbola. Semakin banyak, kata 'favorit' kehilangan maknanya. Pertandingan pertama selalu sangat sulit, Anda bermain di bawah tekanan,” jelasnya.

Sabella juga mengapresiasi fans Argentina yang rela datang ke Brasil untuk mendukung langsung anak-anak asuhannya. Dia tak sabar untuk menjalani laga pertama Piala Dunia 2014 dan mempersembahkan kemenangan untuk rakyat Argentina.

"Kami tak sabar menunggu pertandingan pertama. Ini adalah sukacita besar berada dalam grup ini," uca Sabella.

"Saya ingin mengirim pesan terima kasih dan penghargaan kepada rekan-rekan kami yang telah datang ke Brazil dan kami akan memberikan yang maksimal kami untuk mencapai tujuan kami. Ketika seseorang memakai kostum Argentina, ada sebuah tanggung jawab. Kami harus menghormati kostum ini," tuturnya.

Lawan Bolivia, Argentina Bakal Cadangkan Aguero?

Mau lihat berita menarik lainnya klik di sini

Pemain Timnas Argentina

Rangking FIFA: Argentina di Puncak, Indonesia Makin Anjlok

Argentina menggeser Belgia di rangking teratas dunia.

img_title
VIVA.co.id
7 April 2016