Belgia Terancam Kehilangan Sang Kapten

Marouane Fellaini, Vincent Kompany dan Daniel van Buyten
Sumber :
  • REUTERS/Yves Herman
VIVAbola - Pelatih timnas Belgia, Marc Wilmots, kini tengah dibuat cemas dengan kondisi Vincent Kompany. Kapten Belgia ini dikabarkan mengalami cedera dan terpaksa absen menjalani latihan rutin bersama rekan-rekannya.
Kompany Bakal 'Comeback' Lawan PSG?

Dilansir tribalfootball, Kompany tak mengikuti latihan rutin skuad Belgia jelang laga kontra Rusia pada Minggu 22 Juni 2014 mendatang. Kapten Manchester City ini kabarnya mengalami cedera otot paha ringan. 
Bek ManCity Beri Petuah ke Leicester soal Perebutan Gelar

"Tidak ada @VincentKompany dalam latihan hari ini karena cedera ringan pada otot pahanya. Dia kini berlatih sendiri dengan staf medis," tulis Wilmots lewat akun twitternya.
Kompany: Ini ManCity yang Sesungguhnya

Meski menganggap cedera Kompany tak serius namun kabar ini tetap membuat was-was Wilmots. Pasalnya, kehadiran Kompany sangat dibutuhkan Belgia saat bersua tim sekuat Rusia di penyisihan Grup H.

Belgia saat ini memimpin klasemen Grup H dengan torehan 3 poin berkat kemenangan 2-1 atas Aljazair. Sedangkan Rusia dan Korea Selatan mendulang sebiji poin setelah keduanya bermain imbang 1-1 di laga perdana.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya