Timnas Tak Terbebani Target Tinggi Lawan Myanmar

Cagub Sumut Edy Rahmayadi.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/pd/16

VIVA.co.id – Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, mematok target tinggi ketika Indonesia menghadapi Myanmar di laga ujicoba pada Selasa, 21 Maret 2017 mendatang. Dia meminta skuat Garuda Muda bisa menang dengan skor telak 3-0.

Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan Semanggi
Hal ini diutarakan Edy ketika menggelar sosialisasi kompetisi Liga 1, Kamis 16 Maret 2017 lalu. "Lawan Myanmar harus menang, tidak ada cerita kalah, minimal menang 3-0," kata Edy. 
 
5 Fakta Marselino Ferdinan, Pemain Timnas yang Lagi Viral
Bintang Garuda Muda, Bagas Adi, mengaku target tersebut bukan menjadi tekanan. Lebih lanjut dia bertekad memberikan hasil maksimal di laga ini. 
 
5 Fakta Iwan Bule Trending di Twitter Karena Unggahan Situs PSSI
"Mengenai target tersebut saya tidak terbebani. Kami justru harus tampil lepas jika memang ada tekanan dari tim lawan (Myanmar), yang penting main lepas dan santai. Harapan saya pemain tidak minder karena pemain senior yang dibawa Myanmar sama saja dengan pemain muda kita," kata Bagas, kepada Viva.co.id.
 
Hal senada juga diungkapkan oleh Paulo Sitanggang. Dia mengaku jika persiapan sudah dilakukan dan optimistis dapat meraih hasil maksimal di laga tersebut. 
 
"Persiapan kami melawan Myanmar ya terus berlatih, menghadapi Myanmar mudah-mudahan bisa mendapat hasil maksimal, kami akan berusaha sebaik mungkin," tambah Paulo. (ren)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya