10 Fakta Menarik Jelang Real Madrid Vs ManCity

Gelandang Real Madrid, Gareth Bale di laga kontra Manchester City
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id – Real Madrid akan menjamu Manchester City di semifinal Liga Champions, Rabu 4 Mei 2016 (Kamis dini hari WIB). Partai leg 2 ini bakal berlangsung di Santiago Bernabeu.

Buang Kutukan 0 Trofi, Harry Kane Harus Bawa Bayern Munich Juara Liga Champions

Dalam pertemuan pertama di Etihad Stadium, kedua tim bermain imbang 0-0. Ini membuat tim besutan Zinedine Zidane wajib menang dengan skor berapapun, untuk bisa melenggang ke final.

Sementara itu, hasil imbang dengan skor 1-1, 2-2, 3-3, dan seterusnya sudah bisa meloloskan ManCity ke final. Dengan skenario tersebut, tim besutan Manuel Pellegrini melaju dengan keunggulan gol tandang.

Kata Guardiola Usai Manchester City Disingkirkan Real Madrid

Pemenang duel ini akan bertemu dengan Atletico Madrid dalam partai final yang berlangsung di San Siro, 28 Mei 2016. Atleti menyingkirkan Bayern Munich dengan agregat 2-2, unggul agresivitas gol tandang.

Berikut 10 fakta menarik jelang Madrid vs ManCity, seperti dilansir situs resmi UEFA:

Drama Adu Penalti, Ini 5 Fakta Real Madrid Pulangkan Manchester City di Liga Champions

1. Madrid sukses menyapu bersih 5 kemenangan kandang di Liga Champions musim ini. Itu termasuk kemenangan 3-0 atas VfL Wolfsburg di perempat final, membalikkan kekalahan 0-2 di leg pertama. Rekor kandang Los Blancos musim ini adalah mencetak 18 gol dan tanpa sekalipun kebobolan.

2. Sejak dikalahkan Barcelona 0-2 pada 2011, Madrid hanya kalah sekali dalam 29 pertandingan kandang di kompetisi Eropa. Los Blancos mampu meraih 25 kemenangan.

3. Madrid tak terkalahkan dalam 9 pertandingan terakhir melawan tim Inggris (menang 6, imbang 3). Kekalahan terakhir didapat dari Liverpool di babak 16 besar Liga Champions 2008/09, takluk 0-4.

4. Rekor Madrid saat bertemu tim Premier League dalam format 2 leg adalah, 7 kali lolos dan 4 kali tersingkir.

5. Madrid tak terkalahkan dalam 10 partai kandang terakhir melawan tim asal Inggris. Rekor mereka saat menjamu tim Premier League adalah menang 7, imbang 5, kalah 2. Sedangkan rekor keseluruhan adalah menang 13, imbang 10, kalah 10.

6. Ini merupakan partisipasi pertama ManCity di semifinal Liga Champions. Dalam 2 musim sebelumnya, langkah The Citizens selalu dihentikan Barcelona di babak 16 besar.

7. ManCity sudah bertemu tim asal Spanyol di Liga Champions musim ini. Tim besutan Manuel Pellegrini mengalahkan Sevilla 2-1 di kandang, dan menang 3-1 di partai tandang, di babak penyisihan grup.

8. Rekor tandang ManCity saat bertemu tim La Liga adalah menang 2, imbang 1, kalah 5. Sedangkan rekor keseluruhan adalah menang 5, imbang 4, kalah 7.

9. Rekor ManCity saat bertemu tim asal Spanyol dalam format 2 leg adalah lolos sekali dan tersingkir 3 kali.

10. ManCity selalu tersingkir dalam 5 partai di kompetisi Eropa, setelah bermain imbang di kandang di leg 1. Itu termasuk saat menahan imbang 0-0 Fenerbahce di kandang di European Cup 1968 (kalah 1-2 di partai tandang).

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya