Maradona Kecewa Messi Absen di Malam Penghargaan FIFA

Penyerang Barcelona, Lionel Messi
Sumber :
  • REUTERS/Vincent West

VIVA.co.id – Lionel Messi dan para pemain Barcelona memilih absen di malam penghargaan FIFA 2016 (FIFA Football Awards) yang berlangsung di Zurich, Swiss, pada Selasa 10 Januari 2017 dini hari WIB. Mereka memilih untuk melakukan persiapan jelang menghadapi Athletic Bilbao di babak 16 besar Copa del Rey leg 2.

Lionel Messi dan Sergio Busquets Bikin Gol, Inter Miami Amankan Puncak Klasemen

Absennya Messi ditanggapi oleh legenda Argentina, Diego Maradona. Dia mengaku kecewa Messi tak hadir. Apalagi, La Pulga sebenarnya jadi kandidat pemain terbaik dunia, bersama Cristiano Ronaldo (Real Madrid) dan Antoine Griezmann (Atletico Madrid). Gelar bergengsi ini akhirnya direbut Ronaldo.

"Saya kecewa dengan Messi. Hanya dengan menonton televisi di rumah, membuat dia tak bisa berjuang melawan siapapun atau apapun. Di sini, Anda bisa berjuang," kata Maradona pada TVE.

Lionel Messi Butuh Bantuan 'Orang Dalam' untuk Tampil di Piala Dunia Antarklub 2025

"Saya tak tahu mengapa Barcelona tidak datang dalam acara penting tersebut. Mereka punya prioritas dan prioritas untuk Messi adalah dia tidak datang. Saya pikir, dengan datang ke sini (Zurich), perjuangan mereka lebih baik dibandingkan dengan hanya bertahan di Barcelona," lanjutnya.

Sebenarnya kedatangan para pemain Barcelona sangat ditunggu. Sebab, ada empat pemain yang masuk tim terbaik pilihan FIFA (FIFPro World 11), yaitu Lionel Messi, Luis Suarez, Andres Iniesta dan Gerard Pique.

Comeback Usai Cedera, Lionel Messi Langsung Bikin Gol! Tapi Inter Miami ...

Lima pemain Madrid berhasil terpilih dalam tim terbaik, yakni Cristiano Ronaldo, Toni Kroos, Luka Modric, Marcelo dan Sergio Ramos. Sementara dua pemain non Madrid dan Barca yang masuk tim terbaik pilihan FIFA FIFPro World 11 adalah Dani Alves (bek Juventus) dan Manuel Neuer (kiper Bayern Munich). (one)

Bali United vs Bhayangkara FC

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Suporter Bali United menjadi sorotan saat tim kebanggaannya menjamu Bhayangkara FC dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024