Arsenal Sukses Tundukkan FC Koeln

Pemain Arsenal rayakan gol.
Sumber :
  • Reuters/John Sibley

VIVA.co.id – Kemenangan berhasil diraih Arsenal di laga perdana penyisihan Grup H Liga Europa, Jumat dini hari WIB, 15 September 2017. The Gunners menundukkan FC Koeln 3-1 di Emirates Stadium.

Declan Rice: Rodri Salah Satu Pemain Terbaik di Dunia

Di luar dugaan, Koeln sanggup unggul lebih dulu. Tendangan Jhon Cordoba di meniy 9, bersarang di gawang David Ospina.

Arsenal baru bisa menyamakan kedudukan di menit 49, lewat aksi Sead Kolasinac. Berawal dari pergerakan The Walcott, umpan silangnya sukses digagalkan. Namun, Kolasinac langsung menyambar bola dan melepaskan tendangan voli yang bersarang di gawang tim tamu.

Arsenal Intai 3 Penyerang Ini

Alexis Sanchez membawa The Gunners membalikkan kedudukan di menit 67. Tendangan indah pemain asal Chile ini tak mampu dibendung kiper Koeln, Timo Horn.

Belim cukup sampai di situ, Arsenal menambah gol di menit 81. Kali ini, Hector Bellerin yang mencatatkan namanya di papan skor, memanfaatkan kemelut di muka gawang Koeln.

Arsenal Rebut Target Utama, Siap Dominasi Lini Tengah

Skor 3-1 untuk kemenangan Arsenal bertahan hingga laga usai. The Gunners pun memimpin Grup H dengan 3 poin. Di laga lainnya. Crvena Zvezda bermain imbang 1-1 dengan BATE Borisov.

Susunan Pemain

Arsenal: David Ospina, Per Mertesacker, Nacho Monreal, Hector Bellerin, Rob Holding (Sead Kolasinac 46'), Mohamed Elneny, Ashley Maitland-Niles, Theo Walcott (Reiss Nelson 82'), Alexis Sanchez, Olivier Giroud, Alex Iwobi (Jack Wilshere 68')

FC Koeln: Timo Horn, Konstantin Raush, Jonas Hector (Milo Jojic 35'), Dominique Heintz, Lukas Kluenter (Yuya Osako 76'), Jorge Mere, Matthias Lehmann, Marco Hoeger, Leonardo Bittencourt, Simon Zoller (Marcel Risse 65'), Jhon Cordoba

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya